DS Modest_freepik.com
Like
Bisnis fashion, terutama fashion perempuan memiliki potensi keuntungan besar bagi pelaku bisnis suskes dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen. Bisnis fashion dapat dikembangan dengan berbagai model usaha seperti toko onlin, toko reitel sehingga memberikan flexibilitas bagi pelaku usaha.
Dalam momen Lebaran, bisnis fashion merupakan suatu industri yang menjanjika, terutama dengan berkembangnya tren fashion dan kebutuhan masyarakat akan berbagai jenis pakaian.
Mengingat bahwa perilaku konsumen itu sangat cepat berubah, sehingga mode fashion itu harus disesuaikan dengan permintaan. Sering disebut dengan fast fashion, dimana industri textil memiliki berbagai model fashion yang silih berganti dalam waktu yang sangat singkat, menggunakan bahan baku yang berkualitas buruk, sehingga tidak tahan lama.
Belum lagi tantangan terberat bagi pengusaha fashion adalah membajirnya barang impor textil dan fashion jadi yang masuk ke pasar Indonesia. Hal ini sangat mengurangi permintaan dan membuat omzet dari para pengusaha fashion makin kecil karena pangsa pasar sudah diambil oleh barang-barang impor.
Untuk mendapatkan strategi bisnis fashion yang bisa bertahan dalam jangka panjang, yuk, kita belajar dari DS Modest
Mengenal Lebih dekat dengan DS Modest
Meningkatnya penggemar dan konsumen terhadap modest fashion, SD hadir lebih dari sekedar pakaian. Dengan komitmen untuk memberikan pengalaman belanja dan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan. Sejak tahun 2016, DS berdiri dengan beragam produk, dimulai dengan beragam pakaian , aksesori, perlengkapan ibadah.
Inovasi produk yang sangat dibanggakan yaitu Mukena travel sebagai peralatan ibadah perjalanan yang ergonomis, DS pusat kreativitas, dan ekspresi artisitik. Harganya juga terjangkau dan kualitasnya pun tidak kompromi.
DS Modes bukan sekedar fashion busana muslim, tapi juga teman dalam perjalanan Anda dalam mencari inspirasi dan gaya, sepenuhnya berdedikasi kepada pelangganannya.
4 Strategi DS Modest
1.Beda produk, beda kesuksesan
DS Modest berpengalaman sekali membedakan setiap sukses suatu produk pasti beda dengan produk lainnya. Contohnya ketika meluncurkan mukena travel, laris dan laku sehingga masuk sebagai Mukena Travel Terkecil yang dapat rekor MURI.
Ketika memperkenalkan produk yang lainnya yaitu ibadah travel anak, ternyata pasar tidak merespons dengan baik. Sehingga kesuksesan Mukena Travel memang jadi ikon tetapi tidak dengan ibadah travel anak.
Perlu adanya kreasi untuk membuat produk lebih bervariasi, ada motif lain dan merupakan problem solver dengan menciptakan mukena travel terkecil.
2.Pop up store
Konsep yang sangat direkomendasikan oleh CEO DS Modest agar bisnis fashion tetap bertahan untuk long lasting adalah “Pop up store”
Pop up store adalah toko offline yang tidak tetap, biasanya dibuka hanya untuk event tertentu saja misalnya Ramadan, merupakan bagian dari agenda marketing.
Keuntungan dari Pop up store itu tidak punya komitmen untuk jangka panjang (dibandingkan dengan toko offline yang menetap harus punya tempat yang pasti). Keuntungan lainnya adalah format lebih gampang , test market dan biaya lebih rendah karena tidak perlu bayar sewa tempat , listrik dan lainnya.
3.Bukan Cuma gaya fashion
Fashion itu bukan sesuatu yang “fix for everlasting” tetapi sesuatu yang yang sifatnya timeless dan fleksibel. Berganti dengan kebutuhan dan tren kebutuhan kustomer.
Contohnya, misalnya pelanggan mencari baju muslim Lebaran yang bukan hanya dikenakan untuk Lebaran saja, tapi bisa digunakan untuk kegiatan sehari-hari.
4.Makin dekat kustomer
DS Modest telah menjalin pelanggan melalui komunikasi rutin . Komunikasi yang terjalin merupakan bagian dari DS Modest agar dapat mengetahui kebutuhan pasar dan menciptakan kedekatan emosioal.
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.