Tema 13 Januari-Bahaya Child Grooming, Bagaimana Menghindarinya?

Ilustrasi anak sedang mengalami child grooming (Foto Freepik.com)

Be-emers, isu child grooming sedang ramai diperbincangkan di media sosial. Lantas, apa sih child grooming itu?

Child grooming adalah kegiatan manipulasi yang dilakukan oleh orang dewasa terhadap anak-anak dengan tujuan untuk mengeksploitasi atau melecehkan mereka. 

Tentunya, ini sangat berbahaya bagi anak-anak. Namun, biasanya korban akan merasa tidak sadar atas apa yang terjadi pada mereka. Lalu, bagaimana ya cara menghindari bahaya child grooming ini?

Yuk, Be-emers tuliskan pendapatmu tentang bagaimana cara menghindari bahaya child grooming.