Belajar Kiat Sukses dalam Meraih Rezeki dari Ippho Santosa: Penulis, Motivator, dan Pebisnis Terkemuka di Indonesia

sumber: ippho.com

Like

Menjadi penulis, tidak meredupkan minat Ippho Santosa dalam mengembangkan dunia bisnis. Dikenal sebagai pakar otak kanan dan penulis mega-bestseller, lelaki kelahiran 30 Desember 1977 di Riau ini juga telah dikenal sebagai penulis muda, motivator, dan pebisnis di Indonesia.

Sebelum dikenal sebagai penulis dan motivator, dikutip dari finansialku.com, Ippho telah mengawali kariernya sebagai pegawai kantoran bgian pemasaran di beberapa perusahaan, yaitu Sinar Mas Group, Genting Highland, dan sebuah perusahaan asal Filipina.
 

Dari pegawai kantoran hingga merambah karier menjadi pemulis.

Setelah melalang buana menjadi pemasaran di berbagai perusahaan baik dalam maupun luar negeri, Ippho mulai beralih ke ranah lain, yaitu mendalami dunia bisnis dan menulis.

Dari pengalaman kerjanya dahulu, Ippho mulai membuat buku-buku motivasi dalam mengembangkan bisnis. Salah satu buku terkenalnya berjudul 7 Keajaiban Rezeki menjadi buku terlaris pada tahun 2010 hingga 2011. Berkat buku tersebut Ippho menjadi salah satu penulis buku motivasi terkemuka, terutama dalam bidang bisnis berbasis Islam.

Dalam bukunya tersebut, Ippho membagikan tips bagaimana caranya agar terus lancar mendapatkan rezeki halal dalam hidup yang berlandaskan agama Islam, yaitu dengan selalu meyakinkan diri dan memantaskan diri dalam meraih rezeki.

Beberapa buku Ippho lainnya yang membahas tetang motivasi dalam berbisnis, antara lain Muhammad Sebagai Pedagang, Marketing is Bullshit…, Percepatan Rezeki, Hanya 2 Menit, dan Moslem Millionaire.

 

Giat memotivasi para pencari rezeki.

Sukses dengan bukunya, Ippho terus melebarkan sayapnya menjadi motivator muda yang hebat dan banyak diminati.

Ippho kemudian mulai mendirikan sebuah lembaga motivator, yaitu EnterTren Training yang telah diikuti oleh belasan ribu orang menjadi peserta pelatihan dan juga seminar yang diselenggarakan di seluruh Indonesia sepanjang tahun 2004-2007.
 

Dalam kehidupannya dekat dengan dunia bisnis.

Dikutip dari kompasiana, Sejak SMA, Ippho telah mulai berkecimpung dalam dunia bisnis karena kebutuhan ekonomi. Berbagai usaha ia lakukan, mulai dari usaha ikat pinggang, jasa terjemahan, hingga menekuni bisnis musik. Bahkan, pada tahun 2007, Ippho berhasil mendirikan sekolah, yaitu TK Khalifah.

Keseriusan Ippho dalam mengelola bisnis Pendidikan ini telah membuahkan hasil yang memuaskan. Pada tahun 2011, TK Khalifah telah berkembang pesat dengan memiliki cabang lebih dari 70 sekolah. Bahkan majalah Franchise telah menobatkan TK Khalifah sebagai The Fastest Growing 2011 dalam kategori pendidikan.

Tidak hanya dalam bidang Pendidikan, Ippho juga telah sukses dalam mengelola berbagai bisnis lainnya, yaitu Kadija Sliming, Kaia Clothing, Rock Theory Clothing, dan Omaro Chocolate. Bisnisnya ini pun juga telah berkembang dengan memiliki ratusan cabang di seluruh Indonesia.

Hingga saat ini, Ippho terus mengembangkan kariernya sebagai pebisnis yang telah memiliki banyak usaha dengan cabangnya yang telah tersebar di mana-mana. Bukunya hingga kini masih banyak diminati. Kariernya sebagai motivator juga terus berkembang bahkan hingga kini telah menjadi pembicara internasional di  5 benua.