Menikmati THR dengan Bijak: Tips Cerdas Menyambut Hari Raya Idul Fitri

Sumber :Istock

Like
Hari Raya Idul Fitri semakin dekat, dan euforia Ramadhan mulai terasa di pudar. Selain kesempatan untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta, momen ini juga identik dengan hadirnya Tunjangan Hari Raya (THR).

Bagi banyak orang, THR menjadi angin segar yang dinanti-nantikan untuk memenuhi berbagai kebutuhan dan juga untuk merayakan Hari Raya dengan lebih berkah.

Namun, bagaimana sebaiknya mengelola THR agar dapat dimanfaatkan secara bijak? Mari kita simak beberapa tips cerdas untuk menyambut Ramadhan dengan penuh keceriaan.

 

Memulai dengan Kewajiban: Zakat

THR yang kita terima sebaiknya diawali dengan menunaikan kewajiban zakat. Membayar zakat merupakan bagian yang tak terpisahkan dari aturan keuangan Islam.

Dengan membayar zakat dari THR, kita tidak hanya membersihkan harta, tetapi juga memastikan bahwa keberkahan Ramadhan benar-benar menyertai setiap langkah kita.


 

Menabung untuk Masa Depan

Setelah menunaikan kewajiban zakat, saatnya untuk merencanakan masa depan. Manfaatkan sebagian dari THR untuk menabung atau berinvestasi.

Menyisihkan sebagian dana untuk tabungan atau investasi akan memberikan perlindungan keuangan jangka panjang dan juga membantu mewujudkan impian masa depan.