Sawut, Singkong Parut Gula Merah (Sumber gambar: tandaseru.id)
Likes
Sawut singkong ini terbuat dari bahan dasar singkong yang dikukus dengan gula merah. Penyajiannya cukup diberi taburan parutan kelapa mudah yang gurih, sawut cocok menjadi pengganti nasi untuk sarapan.
Untuk mendapatkan sawut yang lebih baik ialah dianjurkan untuk menggunakan singkong yang tidak terlalu tua. Hal ini juga memudahkan dalam proses pemarutannya. Namun, sawut ini cocok untuk pengganti menu sarapan, cemilan atau sebagai ide jualan?
Sawut bisa untuk sebagai menu sarapan dan cemilan. Karena proses pembuatannya yang terbilang tidak rumit, sawut juga cocok untuk ide jualan. Nah, buat kamu yang hobi jualan, kamu bisa kok mencoba membuat sawut ini. Penasaran cara membuatnya?
Berikut dilansir dari kompas.com, resep membuat sawut yang cocok untuk menu cemilan, sarapan atau sebagai ide jualan.
Bahan:
• 1 kg singkong
• 5 sdm gula pasir
• 250 gram gula merah, disisir halus
• 1/4 butir kelapa muda, parut untuk taburan
• Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Kupas singkong, lalu rendam ke dalam air selama 15 menit. Hal inj dilakukan agar mudah dalam proses pemarutan.
2. Jika sudah, parut singkong hingga halus. Campurkan singkong parut dengan gula pasir, gula merah dan garam. Aduk hingga semua tercampur rata.
3. Panaskan kukusan. Lalu kukus sekitar satu jam.
4. Jika sudah matang, angkat dan sajikan dengan taburan parutan kelapa.
Selamat mencoba!
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.