HERO Dirikan Anak Usaha di Bidang Kesehatan dan Kecantikan

HERO Dirikan Anak Usaha di Bidang Kesehatan dan Kecantikan Illustration Web Bisnis Muda - Image: HappyFresh

HERO Dirikan Anak Usaha di Bidang Kesehatan dan Kecantikan Illustration Web Bisnis Muda - Image: HappyFresh

Like

Siapa Be-emers di sini yang dulu suka belanja di Hero? Yup, kali ini, PT Hero Supermarket Tbk dengan kode emiten HERO, mendirikan anak usaha barunya, lho!

HERO berkolaborasi dengan PT Rumah Mebel Nusantara (RUMAH) untuk mendirikan sebuah anak usaha yang diberi nama PT Distribusi Kesehatan & Kecantikan Nusantara (DKKN).

RUMAH sendiri merupakan sebuah perusahaan terkendali perseroan. Jumlah kepemilikan sahamnya yaitu sebesar 99,99 persen dari seluruh modal yang disetor dan ditempatkan.

Menurut data dari Bursa Efek Indonesia (BEI), Iwan Nurdiansyah selaku GM Corporate Secretary, Legal Strategy, & Licences HERO, menyebutkan bahwa DKKN didirikan dengan tujuan untuk mengembangkan sayap kegiatan usaha di bidang perdagangan besar.

Iwan juga menyatakan bahwa PT Distribusi Kesehatan & Kecantikan Nusantara (DKKN) didirikan dengan modal awal sebesar Rp 11 miliar, di mana modal tersebut terbagi atas 1,1 juta lembar saham.


Lanjutnya, modal dasar tersebut disetor penuh dan ditempatkan oleh perseroan sejumlah 549.999 lembar saham dengan nilai total sebesar Rp 5,49 miliar. Di sisi lain, RUMAH telah menyetorkan secara penuh atas satu lembar saham yang bernilai nominal Rp 10.000.

Dengan berdirinya anak usaha ini, Iwan memastikan tidak akan menimbulkan dampak negatif bagi kegiatan operasional, hukum, kondisi finansial, atau bahkan kelangsungan usaha HERO dan RUMAH.

Beberapa waktu lalu, HERO bersama RUMAH juga telah mendirikan anak usaha baru lainnya. Anak usaha tersebut diberi nama PT Distribusi Mebel Nusantara (DMN).

DMN didirikan dengan modal yang sama seperti DKKN, yaitu dengan modal dasar senilai RP 11 miliar yang juga terbagi atas 1,1 juta lembar saham.

Dari modal tersebut pun HERO menyetor penuh atas 1 lembar saham yang keseluruhannya bernilai Rp 10.000 per lembar, sedangkan RUMAH menyetorkan secara penuh atas 1.099.999 lembar saham yang seluruhnya bernilai sebesar Rp 10,99 miliar.

Pendirian anak usaha baru ini merupakan salah satu fokus perusahaan dalam mengembangkan IKEA, Guardian, dan juga Hero Supermarket. Ketiganya dianggap memiliki potensi yang lebih baik dan lebih tinggi dibandingkan dengan Giant sebelumnya.