Stop Bullying! 6 Cara Efektif Mengatasi Perundungan di Sekolah dan Kampus

Lindungi dirimu dan teman-temanmu dari tindakan bullying. (Sumber:Pexels)

Lindungi dirimu dan teman-temanmu dari tindakan bullying. (Sumber:Pexels)

Like

Perundungan atau bullying masih menjadi masalah serius di lingkungan sekolah dan perguruan tinggi. 

Tindakan tidak menyenangkan ini dapat memberikan dampak psikologis yang dalam bagi korban, seperti kecemasan, depresi, bahkan hingga keinginan untuk mengakhiri hidup. 

Oleh karena itu, upaya untuk mengatasi dan mencegah bullying perlu dilakukan secara serius oleh semua pihak.

 

Apa Itu Bullying?

Bullying adalah perilaku agresif yang dilakukan secara berulang-ulang terhadap individu atau kelompok yang lebih lemah. 

Perilaku ini dapat berupa fisik, verbal, maupun sosial. Contoh bullying fisik meliputi memukul, menendang, atau merusak barang milik orang lain. 

Bullying verbal meliputi ejekan, ancaman, atau menyebarkan gosip. Sementara itu, bullying sosial meliputi mengucilkan, menyebarkan rumor, atau merusak reputasi seseorang.


Selain itu, bullying bisa dilakukan dalam dunia maya. Saat ini, perundungan melalui media sosial menjadi salah satu bentuk bullying yang perlu diwaspadai. 

Baca Juga: Mencegah Bullying di Kampus, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

 

6 Cara Mengatasi Bullying, Wajib Kamu Tahu!

Untuk mengatasi masalah bullying, diperlukan upaya dari berbagai pihak, termasuk sekolah, orang tua, dan masyarakat. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan:

1. Meningkatkan Kesadaran

Seluruh anggota komunitas sekolah perlu diberikan pemahaman tentang apa itu bullying, dampaknya, dan bagaimana cara mencegahnya.


2. Membuat Aturan yang Jelas 

Sekolah perlu membuat aturan yang jelas mengenai bullying dan konsekuensi yang akan diberikan kepada pelaku.