Jadi Pengusaha Sukses di Usia Remaja, 5 Hal Ini Mesti Kamu Korbankan

Teenager - Canva

Like

Katanya sih, masa remaja adalah masa yang paling indah. Benar begitu enggak nih, Be-emers?

Masa remaja juga merupakan masa dimana kamu bisa mengembangkan kreativitas dan potensi kamu dengan sebaik mungkin lho! Salah satunya, kamu bisa memulai bisnis di usia remaja.

Meski masih muda, kamu enggak boleh merasa minder karena dianggap kurang berpengalaman. Kamu bisa kok belajar dari berbagai sumber atau bahkan mencoba berbisnis langsung di lapangan. 

Di sisi lain, sebenarnya menjalani usaha di usia remaja juga tentunya butuh banyak pengorbanan. Makanya, dikutip dari Bisnis, ini sejumlah hal yang mesti kamu korbankan ketika memutuskan untuk jadi pengusaha di usia remaja.

Baca Juga: Cuan Sejak Remaja, Ini Ide Bisnis Rumahan yang Bisa Kamu Coba



Berkurangnya Waktu untuk Bersosialisasi
Salah satu kelemahan terbesar menjadi pengusaha remaja adalah kehilangan kemampuan untuk bersosialisasi. Namun, ini bukan berarti kamu enggak lagi punya waktu untuk mereka sama sekali, meskipun itu juga bisa menjadi faktor.

Lebih tepatnya, pandangan kamu tentang kehidupan dan perspektif berubah seiring keseriusan kamu dalam menjalani usaha.

Dengan minat dan ide baru yang didapat, kamu bisa kehilangan kemampuan untuk membicarakan hal-hal sehari-hari dan mendapati diri enggak bisa berhubungan dengan teman dan keluarga seperti dulu lagi.


Enggak Memenuhi Mimpi Orang Tua
Setiap orang tua pasti ingin anaknya sukses. Meski begitu, sejumlah orang tua punya ekspektasi tersendiri terhadap kesuksesan anaknya itu.

Nah, dengan menjadi pengusaha di usia remaja, tentunya kamu enggak hanya fokus menjalani pendidikan. Hal ini bisa menimbulkan keresahan juga lho buat orang tua.

Jadi, sebaiknya didiskusikan terlebih dahulu ya dengan orang tua kamu. Beri pengertian, bahwa apa yang kamu lakukan akan berdampak positif juga buat diri kamu di masa depan.


Kesehatan dan Kesejahteraan
Kamu enggak bisa menjadi pengusaha sukses tanpa pikiran dan tubuh yang sehat. Sayangnya, sering kali hal itu dikesampingkan atau dilupakan.

Di usia yang masih sangat muda, kamu pun sebaiknya tetap menjaga kesehatan dan kesejahteraan kamu nih, Be-emers. Pola hidup yang sehat sejak usia muda, tentunya akan berdampak baik juga ke depannya.

Kesehatan harus jadi nomor satu. Selain itu, punya pikiran dan tubuh yang sehat sangat penting untuk sukses dalam bisnis apapun industrinya.


Kurangnya Kebebasan Mental
Untuk menjadi sukses, kamu harus 100 persen totalitas ke dalam bisnis yang dijalani. Hal ini berarti garis antara pekerjaan dan kehidupan pribadi menjadi kabur.

Remaja memang dikenal punya emosi yang menggebu-gebu, meski kadang sering kali ragu. Makanya, menjalani usaha juga bisa berdampak terhadap kebebasan mental kamu. Namun, hal itu juga baik kok untuk mendewasakan diri.


Waktu Bersenang-Senang di Masa Remaja Lebih Sedikit
Umumnya, para ABG lebih sering menghabiskan waktunya untuk bersosialisasi seperti bermain bersama teman, jalan-jalan, dan sebagainya.

Di satu sisi, kamu merelakan waktu itu untuk lebih fokus pada bisnis yang dijalani. Meski begitu, kamu juga sudah memanfaatkan waktu remaja kamu dengan baik kok.

Mencoba hal-hal baru tentu sangat mengasyikkan, salah satunya dengan menjalani usaha. Dengan begitu, kamu bisa punya pengalaman yang keren dan cuan di usia muda!

Baca Juga: Masih Remaja? Ini Bisnis Untuk Anak Muda Yang Oke!