Microsoft Illustration Web Bisnis Muda - Canva
Likes
Kini, teknologi Artificial Intelligence (AI) makin berkembang dan tanpa banyak orang yang menyadari, sudah menjadi bagian dari kehidupan kita. Sadar akan hal itu, Microsoft Corp. dikabarkan telah mengakuisisi perusahaan AI Nuance Communications Inc. lho, Be-emers!
Diketahui dari laman The Wall Street Journal (WSJ), Microsoft Corp. telah setuju untuk mengakuisisi perusahaan AI Nuance Communications Inc. senilai US$16 miliar.
Menurut Chief Executive Officer Microsoft Corp. Satya Nadella, aksi tersebut bakal memperluas akuisisi besar yang dilakukan oleh salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia itu.
Akuisisi yang dilakukan Microsoft ke perusahaan AI juga untuk mempercepat pertumbuhan dalam segala hal mulai dari perawatan kesehatan hingga video gaming lho. Seperti yang kita ketahui, saat ini masalah kesehatan banyak menyita perhatian seiring dengan pandemi Covid-19 yang belum juga usai.
Sebagai proses akuisisi, pihak Microsoft bakal membayar US$56 per saham Nuance Communications. Hal itu termasuk premi 23 persen dari harga penutupan hari Jumat (9/4) lalu.
Microsoft XBox Game Illustration Web Bisnis Muda - Canva
Akuisisi Terbesar Kedua Microsoft
Sementara itu, kesepakatan tersebut merupakan akuisisi terbesar kedua yang pernah dilakukan oleh Microsoft di bawah kendali Nadella.Sebelumnya, pada 2016, Microsoft merogoh kocek US$26 miliar untuk mengakuisisi LinkedIn Corp, yang notabene merupakan media sosial profesional terkait karir dan bisnis.
Nah, menurut data Dealogic,sebenarnya Microsoft sendiri sudah melakukan lebih dari 100 akuisisi dalam empat tahun terakhir lho! Sebelum mengakuisisi Nuance, total uang yang dikeluarkan perusahaan Bill Gates tersebut yakni mencapai lebih dari US$26 miliar.
Pada 2020, Microsoft bahkan sempat mencoba untuk mengakuisisi aplikasi video singkat TikTok lho, Be-emers! Sayangnya, wacana tersebut gagal.
Baca Juga: Microsoft Gagal Akuisisi, TikTok Kini Digandeng Oracle?
Namun, enggak berhenti sampai di situ. Microsoft segera mencapai kesepakatan akuisisi senilai US$7,5 miliar untuk perusahaan video game ZeniMax.
Menurut Kepala Keuangan Microsoft Corp. Amy Hood, selama tujuh tahun terakhir, pihaknya telah mengambil pendekatan yang konsisten untuk merger dan akuisisi dari semua ukuran. Dengan menciptakan dan mendorong kesepakatan akuisisi, tentunya menjadi keinginan Microsoft untuk berekspansi ke pasar dengan pertumbuhan tinggi.
Adapun, tahun 2021 ini, Microsoft juga dikabarkan bakal mengadakan pembicaraan untuk mengakuisisi platform perpesanan Discord Inc. senilai US$10 miliar lho!
Wah, kita tunggu saja ya kabar selanjutnya dari Microsoft!
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.