Jangan Sampai Kacau, Begini Cara Mengelola Uang di Awal Bulan!

Cara mengelola keuangan di awal bulan (Sumber: Bareksa.com)

Like

Awal bulan merupakan hari-hari yang ditunggu oleh setiap kalangan masyarakat baik mulai dari usia remaja yang mendapat kiriman di awal bulan, atau para pengusaha atau pegawai kantor yang menerima gaji di awal bulan. 

Dilansir dari berita Indo Today dan Akurat.co, bahwa awal bulan adalah cara untuk mengelola keuangan dengan baik agar tidak terjadi kesalahan dalam menggunakan uang. Apakah untuk memenuhi kebutuhan atau sekedar mencukupi keinginan. 

Apalagi jika kita yang memiliki penghasilan yang memumpuni, terutama di masa pandemi Covid-19 ini. Sehingga penting bagi kita untuk cerdik dalam membina dan mengelola keuangan kita di awal bulan.

Terlebih lagi jika yang punya penghasilan pas-pasan, jangan sampai amburadul deh hanya karena sebuah keinginan yang bisa kita tunda guna memenuhi kebutuhan kita.

Sejatinya, mengelola keuangan di awal bulan seberapa pun penghasilan kita harus tetap di lakukan di awal bulan. Dengan begitu, sistem keuangan kita akan lancar dan hati kita pun menjadi senang.


Lalu, bagaimana sih cara kita mengelola keuangan, khususnya di awal bulan seperti ini?
 

1. Pembagian Budget

Hal ini penting di lakukan. Penghasilan yang kamu dapatkan harus kamu bagi sesuai dengan pengeluaran yang kamu butuhkan. Baik mulai dari kebutuhan dan keinginan.

Dengan begitu, pengeluaran kamu terhadap kebutuhan dan keinginan kamu bisa menyesuaikan dengan pembagian yang sudah kamu tentukan. Artinya, tidak melebihi dari pembagian yang sudah ditentukan.
 

2. Mencatat Pengeluaran Harian

Siapa nih yang masih malas-malasan untuk mencatat pengeluaran? Hal ini juga penting untuk dilakukan agar kita dapat melihat dan mengetahui kemana saja uang yang kita gunakan.

Kalau masih sesuai dengan budget di awal, artinya masih aman. Tetapi kalau sudah tidak sesuai, artinya kamu harus kurangi pengeluaran tersebut.

Emang harus dibutuhkan banget sikap disiplin dalam mengatur atau mengelola keuangan kita di awal bulan agar apa yang kita inginkan dapat tercapai atau memumpuni.
 

3. Mengutamakan Prioritas

Jika kamu belum terbiasa, cobalah untuk membiasakan lakukan ini. Memang keinginan biasanya lebih besar dari kebutuhan, tapi jika kamu memikirkan hal ini kamu akan berpikir 2 kali untuk membeli barang yang tidak begitu penting atau dibutuhkan.

Meskipun kamu memiliki uang yang banyak atau lebih, kamu tidak harus membelinya karena tidak dibutuhkan. Bergayalah sesuai dengan kemampuan uangmu, karena itu bagian awal dalam mengelola keuangan di awal bulan dengan tepat.
 

4. Menabung

Sejak kecil kita memang sudah dikenalkan dengan menabung. Hal itu tentu tidak salah dan justru baik untuk kita dalam mengetahui cara mengatur dan mengelola keuangan.

Jadi, kamu harus bisa menyisihkan uangmu untuk di tabung. Setelah itu baru uang lainnya untuk memenuhi kebutuhan.

Menabung tidak harus dilakukan di bank, menabung di rumah sendiri tentu lebih am dan nyaman tanpa menghasilkan bunga yang ditakutkan riba. Atau, kamu juga bisa menabung dengan salah satu kerabat atau orang terpercaya mu untuk dapat memegang keuanganmu. Dengan begitu, keuanganmu akan terkelola dengan baik.

Begitulah beberapa cara dalam mengelola keuangan di awal bulan agar tidak amburadul dalam mencukupi kebutuhan ataupun keinginan.

Jadi, apakah kamu sudah melakukan cara yang tepat dalam mengelola keuangan mu di awal bulan ini?

Baca Juga: 4 Tips Mengatur Keuangan dengan Benar Agar Pengeluaran Tidak Membengkak