Ini Deretan Sumber Uang yang Dimiliki Cristiano Ronaldo!

Cristiano Ronaldo (@cristiano) • Instagram photos and videos

Like

Cristiano Ronaldo, yang dikenal dengan panggilan CR7, merupakan salah satu bintang sepak bola terbaik di dunia.

Beberapa hari lalu, dikabarkan bahwa CR7 berpindah ke klub lamanya, yaitu Manchester United. Menariknya, Cristiano Ronaldo adalah atlet sepak bola dengan bayaran tertinggi di dunia.

Dalam perjalanannya di dunia sepak bola, Cristiano Ronaldo yang bernama asli Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro ini sudah tak terhitung lagi berapa kali memasukan bola ke dalam gawang baik timnas maupun klub.
 

Sumber Cuan Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Bola

Diketahui, harta yang dimiliki Cristiano Ronaldo tidak hanya berasal dari bermain sepak bola saja, melainkan ia memiliki usaha-usaha dan bisnis lainnya. Dilansir dari Forbes, tercatat hingga Juni 2021, Cristiano Ronaldo menghasilkan kekayaan US$ 120 juta atau sekitaran 1,73 triliun.

Sebelum berpindah ke MU, Cristiano Ronaldo terikat kontrak terlebih dahulu selama 4 tahun dengan Juventus. Ia diestimasi mendapat bayaran US$ 46 juta pertahunnya dan berakhir di 2022 mendatang.

Sedangkan di MU, gaji Ronaldo per minggu diperkiraan mencapai Rp 9,45 miliar atau Rp 492,6 miliar per tahun.


Nah, CR7 tidak hanya menghasilkan uang dari sepak bola saja lho, melainkan ada terdapat sejumlah bisnis yang dimilikinya.

Baca Juga: Balik ke Manchester United, Ini Fun Fact Cristiano Ronaldo yang Perlu Kamu Ketahui

 

Sumber Cuan Milik Cristiano Ronaldo sebagai Pebisnis

Dikutip dari Ayobandung.com berikut adalah beberaoa sumber cuan Ronaldo, antara lain : 
  • Bisnis Hotel
Cristiano Ronaldo yang diketahui menjalin kerja sama dengan perusahaan yang bergerak di bidang pariwisata, yaitu Pestana Hotel Group.

Hotel tersebut dinamakan Pestana CR7. Sekarang, ia sudah memiliki 2 hotel yakni ada di Madeira dan Lisbon dan sedang ada perencaan akan membangun hotel CR di Paris dan New York.
 
  • Pakaian dan Minyak Wangi
Ronaldo juga merupakan pemiliki perusahaan fashion yang dinamakan CR7 Denim dengan menjalin kerjasama dengan Denali untuk produk CR7 Blanket.

CR7 juga bekerja sama juga dengan perusahaan asal Inggris yaitu parfum untuk memproduksi Eden Parfum Cristiano Ronaldo Fragrance.
 
  • Restoran
Ia juga menanamkan sebagian uangnya pada saham Grupo Mabel Capital. Grup ini membawahi restoran elite Zela. Restoran tersebut berada di dua kota, yakni ada di Ibiza dan London.
 
  • GYM
Ronaldo juga membuka bisnis gym dan dinamakan CR7 Crunch Franchise pada tahun 2016 lalu. Ronaldo juga berkerja sama dengan perusahaan bernama Crunch Franchise.

Bisnis gym ini sudah dibuka di dua tempat yang berada di kota Madrid. Ke depannya, diketahui tempat gym tersebut juga bakal membuka cabang 100-150 di dunia.
 
  • Jet Pribadi
Ronaldo memiliki usaha dalam penyewaan Jet Pribadi. Ronaldo mengenakan tarif pada penyewaan Jet Pribadinya sebesar 3 ribu euro dalam waktu perjamnya untuk penyewaan jet pribadi milikinya. Pada tahun 2018, ia mendapat keuntungan mencapai 1 juta euro.
 
  • Salon
Ronaldo memiliki 50 persen saham di perusahaan Insparya. Perusahaan tersebut bergerak pada bidang klinik transplantasi rambut.

Grup Insparya sudah memiliki 10 klinik yang berjalan di Portugal dan sudah pernah melakukan transplantasi rambut sebanyak 35 ribu kali. Dengan waktu selama 6 jam, diketahui tarif di salon tersebut menacpai 4 ribu hingga 7 ribu euro.

Adapun, Cristiano Ronaldo juga mendapatkan kontrak seumur hidup pada salah satu brand sepatu, yaitu Nike. Serta, mengutip dari liputan6.com, ia memiliki merek sendiri, yaitu CR7.

Nah Be-emers, semoga kita juga bisa mengelola uang dengan baik yah. Biar kaya Cristiano Ronaldo yang bisa menanamkan uangnya dimana saja!