Keseruan BisnisCommunity Meet Up 2022: Temu Kangen hingga Literasi Keuangan

Keseruan BisnisCommunity Meet Up 2022

Like

Setelah lama tidak berkegiatan langsung bersama, Komunitas Bisnis.com kembali berkumpul secara luring dalam BisnisCommunity Meet Up 2022. 

BisnisCommunity adalah wadah berkumpul anak-anak muda yang ingin belajar investasi dan wirausaha. Komunitas ini hadir untuk memenuhi dahaga anak-anak muda akan informasi investasi, keuangan, dan kewirausahaan yang ringan dan gampang dipahami. 

Saat ini BisnisCommunity telah memiliki lebih dari 1.300 anggota yang tersebar mulai dari mahasiswa hingga ibu rumah tangga.

Pada tanggal 22 Oktober 2022 lalu, BisnisCommunity Meet Up 2022 sukses dilaksanakan dengan tema "Cerdas Atur Uang Saldo Cemerlang".

Melalui kegiatan ini anggota komunitas yang hadir mendapat literasi seputar finansial dan investasi bersama dengan financial planner hingga Pusat Investasi Pemerintah. 


BisnisCommunity Meet Up 2022 dihadiri oleh 52 peserta yang tersebar mulai mahasiswa, karyawan swasta, freelancer, hingga fresh graduate.

Sharing session diawali oleh financial planner Dani Rachmat, CFP, CSA yang membahas tentang cara mengelola pendapatan, bagaimana membaginya dalam tabungan dan investasi.

Pemaparan Dani Rachmat juga memberikan insight bagaimana mengatur prioritas dalam keuangan jika berada dalam kondisi-kondisi tertentu. Tujuannya agar saat tua dan sudah tidak bekerja, kita bisa mencapai financial freedom.

Setelah sharing session bersama Dani Rachmat, CFP, CSA, dilanjutkan dengan pemaparan oleh Darto, SE, MM, AAIK, ICPU, QCRO dari KSK Insurance.

Darto menjelaskan pentingnya proteksi pada diri dan aset yang dianggap penting, karena kita tidak tahu kondisi apa yang akan terjadi pada diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar kedepannya.

Proteksi juga dapat dijadikan investasi dan tabungan, karena jika kita dihadapkan pada situasi atau risiko kita sudah siap secara finansial dan tidak merusak arus keuangan yang sudah direncanakan. 

Sharing session berlanjut dengan pembahasan mengenai hutang, Anna Urbinas dari AdaKami menjelaskan bagaimana cara berhutang yang bijak agar tidak terjebak pada pinjaman online (pinjol) ilegal.

Saat ini banyak sekali pinjol yang ada, namun sayangnya tidak terdaftar di OJK sehingga keamanannya tidak dapat dipertanggungjawabkan. Untuk itu penting sekali melakukan checking terhadap instansi tempat kita berhutang.

Berhutang pun harus ada kalkulasi dan strateginya, Anna menyebutkan jangan sampai berhutang 100 persen untuk memenuhi kebutuhan. Ia juga memberikan contoh berhutang untuk biaya konsumtif yang sebaiknya hanya sebatas 30 persen.

Sharing session ditutup dengan pemaparan dari Pusat Investasi Pemerintah yang diwakili Joni Afandi, Kepala Divisi Akuntansi dan Settlement, dan Taufiq Iskandar, Staff Kerjasama Pendanaan. Melalui pemaparan ini, audiens diajak mengetahui bagaimana penyaluran kredit yang dapat digunakan untuk usaha dan investasi. 

BisnisCommunity Meet Up masih akan terus dilaksanakan sebagai wadah anggota Komunitas Bisnis.com bersosialisasi, berdiskusi, dan berbagi cerita sehari-hari.

Nantikan BisnisCommunity Meet Up selanjutnya!

Simak keseruan BisnisCommunity Meet Up melalui foto-foto di bawah ini.

 

Sharing session oleh Dani Rachmat, CFP, CSA

 

Sharing session oleh Darto, SE, MM, AAIK, ICPU, QCRO dari KSK Insurance

 

Sharing session oleh Anna Urbinas dari AdaKami

 

Sharing session oleh Pusat Investasi Pemerintah

 

Audiens melakukan diskusi

 

Penyerahan hadiah oleh KSK Insurance

 

Sesi kuis