Gold Illustration - Canva
Likes
Meski sempat terkoreksi, emas global akhirnya pecah rekor dengan bergerak ke level psikologis US$1.900 nih, Be-emers. Gokil!
Sepanjang pekan keempat bulan Juli 2020 ini, emas melaju dengan percaya diri secara signifikan. Perlahan namun pasti, emas sudah menunjukkan kilaunya sejak perdagangan Selasa (21/7).
Namun, pada perdagangan Jumat (24/7), kilau emas Comex kontrak Agustus 2020 sempat terjun 0,33 persen ke level US$1.883,80 per troy ounce. Emas Spot pun harus terkoreksi 0,13 persen ke level US$1.885,06 per troy ounce.
Walaupun begitu, berdasarkan data Bloomberg, menutup pekan ini harga emas justru berbalik rebound. Bahkan, baik harga emas Comex maupun Spot, keduanya melesat hingga berhasil memecahkan rekor dengan bergerak ke level US$1.900.
Harga emas Comex kontrak Agustus terpantau menguat 0,41 persen ke level US$1.925,20. Sementara itu, emas Spot melonjak 0,77 persen ke level US$1.902,02.
Ini merupakan pencapaian tertinggi emas sejak tahun 2011. Saat itu, emas global mencapai level US$1,911 per troy ounce.
Bahkan, berdasarkan data yang dihimpun Bisnis.com, harga emas Comex terbang hingga 6 persen sepanjang pekan ini. Adapun, sepanjang tahun berjalan ini, pergerakan positif harga emas global sudah mencapai 25,9 persen.
Penguatan emas ini pun rupaya mengungguli kinerja komoditas lain. Masih adanya ketidakpastian situasi pasar ikut memicu perburuan emas sebagai aset aman.
Emas Antam dan Pegadaian
Sepanjang pekan ini, emas lokal yang dijual di Butik Emas LM Antam dan Pegadaian juga menunjukkan kekuatannya. Meski pergerakannya sempat bervariatif, keduanya makin mantap mendekati harga Rp1 juta per gram.Di perdagangan Sabtu (25/7), emas cetakan PT Aneka Tambang Tbk mengalami penguatan. Bahkan, di ukuran 1 gram, harga emas Antam yang dijual di Butik Emas LM Antam naik Rp5.000.
Namun, berdasarkan data di Logam Mulia, harga emas Antam hari ini (26/7) justru enggak berubah dari perdagangan kemarin. Begitu juga dengan harga jual kembali (buyback), yang terpantau masih dengan harga Rp889.000 per gram.
Ukuran (gram) |
Harga Emas Antam |
---|---|
0,5 | Rp524.500 |
1 | Rp989.000 |
5 | Rp4.725.000 |
10 | Rp9.325.000 |
25 | Rp23.337.000 |
Sementara itu, emas 24 karat yang dijual di Pegadaian juga sempat menguat di perdagangan kemarin. Sedangkan hari ini, dari data di laman Pegadaian, harga emas di semua ukuran dan cetakan masih terpantau sama dengan kemarin.
Ukuran (gram) |
Harga Emas Antam | Harga Emas UBS |
---|---|---|
0,5 | Rp535.000 | Rp526.000 |
1 | Rp999.000 | Rp988.000 |
5 | Rp4.941.000 | Rp4.884.000 |
10 | Rp9.836.000 | RpRp 9.669.000 |
25 | Rp24.573.000 | Rp24.153.000 |
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.