3 Profesi yang Punya Peluang Kerja Remote di Perusahaan Luar Negeri

remote working menjadi pilihan bekerja untuk perusahaan luar negeri. (Sumber gambar: freepik.com)

Like

Pengaruh globalisasi dan perkembangan teknologi beberapa dekade ke belakang memberi efek terbukanya peluang kerja remote.

Kerja remote berarti Be-emers tidak perlu bekerja secara on-site dan bisa bekerja dari rumah untuk perusahaan di luar negeri sekalipun.

Hal ini mulai populer pasca pandemi Covid-19, saat perusahaan-perusahaan dituntut untuk bisa tetap bertahan dalam ketidakpastian.

Pemanfaatan teknologi online meeting dan platform untuk memudahkan pekerjaan menjadi alat bantu untuk bekerja dengan produktif.

Saat ini, untuk bekerja secara remote juga sangatlah mudah. Beberapa website perekrutan pekerja tetap ataupun freelance dapat kita jumpai di internet.


Kira-kira jenis pekerjaan apa saja yang banyak membuka peluang bekerja secara remote ya?

Baca Juga: Cermat Ngatur Uang Sebelum Jadi Pekerja Bergaji Bulanan

 

Video Editor

Salah satu peluang kerja yang banyak tersedia di internet untuk dilakukan secara remote adalah video editor.

Pasalnya pekerjaan ini dianggap dapat dikerjakan dari mana saja dan kapan saja. Tidak heran, beberapa editor video seringkali mendapatkan pekerjaan dari luar negeri.

Salah satu yang jadi poin penting untuk remote working sebagai video editor adalah menyiapkan portofolio yang sesuai dengan klien.

Portofolio ini nantinya yang akan menghantarkan gaya pengeditan dengan klien yang sesuai. Akan tetapi, mayoritas pekerjaan yang ditawarkan untuk video editor dalam bentuk project, Jadi kamu akan dikontrak dengan jangka waktu tertentu, tetapi dibayar setelah menyelesaikan project yang telah disepakati.