Pentingnya Networking untuk UMKM, Ini Manfaatnya!

UMKM mengikuti bazar adalah salah satu contoh penerapan networking UMKM (Foto Wikimedia Commons)

UMKM mengikuti bazar adalah salah satu contoh penerapan networking UMKM (Foto Wikimedia Commons)

Like
Be-emers, apakah kamu salah satu pelaku UMKM? Jika iya, sudahkah memiliki networking  UMKM yang kuat? 
 
Harus Be-emers ketahui, networking adalah salah satu kunci penting dalam bisnis tak terkecuali untuk UMKM. Oleh karena itulah networking ini dapat menjadi peluang sekaligus tantangan. 
 
Bagaimana kemudian kamu sebagai pelaku UMKM harus bisa menjalin hubungan baik dengan berbagai pihak untuk membangun jaringan relasi yang dapat membantu perkembangan bisnis. 
 
Lantas bagaimana sebenarnya urgensi networking bagi usaha kecil dan menengah (UMKM) serta apa manfaatnya untuk bisnis dan bagaimana tips efektif untuk membangun jaringan yang kuat?
 
Networking adalah sebuah proses bagaimana membangun hubungan dengan orang-orang atau organisasi lain yang dapat memberikan dukungan, peluang, atau informasi yang berharga untuk bisnis.
 
Networking di sini bukan hanya tentang hubungan baik dengan pelanggan tetapi juga mencakup hubungan dengan sesama pelaku usaha, investor, komunitas, hingga lembaga pemerintah.
 

Manfaat Networking untuk UMKM

Kenapa sih hal-hal itu menjadi sangat penting? Apa sebenarnya manfaat dari Networking sehingga menjadi sesuatu yang penting bagi UMKM? Nah, berikut ini jawabannya:
 

1. Memperluas Pasar

Salah satu manfaat Networking ini adalah memperluas pasar. Di mana perluasan pasar adalah hal yang sangat urgent untuk bisnis. 
 
Artinya jika dapat menjalin hubungan baik dengan pelaku usaha lain atau memiliki networking kuat secara otomatis UMKM tersebut telah menemukan peluang kolaborasi. Sehingga produk yang dihasilkan mampu menjangkau lebih banyak pelanggan dengan lebih luas. 

Baca Juga: Maklon Kosmetik: 6 Cara Cerdas UMKM Go Internasional Tanpa Modal Besar
 

2. Mendapatkan Informasi dan Pengetahuan 

Networking tidak hanya sebagai jalan memperluas pasar tetapi juga untuk mendapatkan Informasi dan pengetahuan.

Melalui networking, inilah kemudian UMKM dapat memperoleh informasi yang lebih update. Baik mengenai tren pasar, teknologi baru, hingga regulasi pemerintah yang relevan. Hal tersebut sangat membantu bukan? 
 

3. Akses ke Modal dan Sumber Daya

Salah satu kesulitan yang sering dihadapi UMKM adalah modal. Namun, dengan hubungan relasi yang baik, kemungkinan besar kesulitan modal dapat diatasi. Sebab sangat mungkin jaringan ini akan mempertemukan dengan para investor.
 

4. Meningkatkan Kredibilitas Bisnis

Semakin luas jaringan, UMKM akan semakin dikenal. Sehingga meningkatkan kredibilitas baik di lingkungan sekitar atau di mata pelanggan dan mitra bisnis lainnya. Dalam hal ini networking membantu menciptakan sebuah reputasi yang positif. 
 

5. Mengatasi Hambatan Bisnis

Semakin banyak relasi maka semakin memperlancar jalan bisnis. Dan memungkinkan untuk mengetahui bagaimana cara menghadapi kesulitan-kesulitan seperti perizinan, distribusi, atau produksi.

Karena dengan jaringan relasi yang kuat dan luas akan ada pihak-pihak yang membantu mengatasi semua permasalahan tersebut.