4 Tips Membangun Bisnis Fashion ala Founder Satinese yang Bisa Ditiru Pemula

Salah satu produk dari brand Satinese (Sumber gambar : Instagram Satinese)

Salah satu produk dari brand Satinese (Sumber gambar : Instagram Satinese)


Be-emers, resign atau terkena layoff bukanlah akhir dari segalanya. Terkadang pintu-pintu peluang usaha malah terbuka lebar saat kita tidak memiliki pekerjaan.

Hal tersebut dibuktikan oleh mba Anggi Desthiati, founder dari brand fashion Satinese. 


Mengenal Brand Fashion Satinese

Be-emers, sebelumnya yuk kita kenalan dulu dengan Satinese. Mengutip dalam youtube Bisnis Muda, mba Anggi selaku founder Satinese menjelaskan bahwa brand ini didirikan tahun 2023 dengan konsep modest minimalist fashion yang bertujuan agar wanita bisa bergaya elegan dari kantor, meeting, dan acara formal tanpa berganti baju.

Mba Anggi yang awalnya seorang karyawan berani resign dan membangun brand Satinese ini. Usahanya tidak sia-sia, karena brand ini mulai banyak dikenal oleh para pecinta fashion.  
 

4 Tips Membangun Bisnis Fashion ala Founder Satinese

Mendirikan bisnis fashion bagi pemula bukanlah hal yang mudah, pasti banyak tantangan yang harus dihadapi.

Nah Be-emers, berikut ini ada tips dari mba Anggi bagi pemula yang ingin memulai membangun bisnis fashion.
 

1. "Mulai Aja Dulu"

Be-emers, banyak orang mengalami kegagalan dalam membangun sebuah usaha padahal usahanya belum berdiri. Hal tersebut terjadi karena mereka biasanya takut memulai sesuatu karena takut gagal.


Tips dari mba Anggi, segeralah memulainya, karena tidak mungkin kita menunggu semuanya menjadi sempurna.

Mba Anggi juga memberikan saran, apabila kita memiliki rasa ketertarikan terhadap sesuatu maka gali terus, karena hal tersebut akan menjadi sumber passion dan energi dalam membangun sesuatu.
 

2. Indentifikasi Keunikan Produk

Mengutip dalam laman cantika.com, pemilik usaha tas KAMI Michelly Mondong mengatakan hal yang cukup penting untuk menarik calon pelanggan adalah dengan menawarkan nilai dan keunikan yang berbeda dengan kompetitor.

Be-emers, seperti halnya Satinese yang memiliki keunikan karena memakai bahan dasar yang berasal dari kain premium seperti silk dan satin.

Sebagai info Be-emers, dari sinilah nama Satinese berasal, yang artinya kemewahan dari bahan silk dan satin. Selain itu brand ini juga mengusung cerita heritage Indonesia pada motif dan desain, sangat unik ya Be-emers.