Apa Aja Tantangan yang Bakal Dihadapi Bisnis Kecil? Berikut Cara Mengatasinya

Like

 

Entrepreneur - Canva

Entrepreneur - Canva

 

Pendapatan Menurun

Penurunan pendapatan di tengah pandemi bisa terjadi karena sejumlah alasan. Bisa dari faktor minat pelanggan atau dari usaha kamu yang belum bisa beradaptasi dengan situasi pandemi.

Makanya, perlu untuk kamu beradaptasi dan mulai melakukan diversifikasi bisnis. Caranya, kamu bisa bertanya kepada calon pelanggan baru, tentang bagaimana usaha kamu dan tawarkan inovasi atau keunggulan produk kamu deh.
 

Rantai Pasokan Terhambat

Menjalani bisnis ternyata enggak bisa sendirian. Kamu pastinya tetap butuh bantuan orang lain dalam menjalani usaha.

Misalnya saja, kamu butuh pemasok dari bahan baku produk yang akan kamu jual, Nah, gara-gara pandemi, rantai pasokan kamu tiba-tiba saja jadi terhambat.

Untuk itu, kamu harus lindungi rantai pasokan dengan cara berkomunikasi dengan pemasok langganan dan tentukan apakah mereka punya sumber daya untuk memenuhi kebutuhan kamu di masa mendatang atau enggak. Kalau perlu, selidiki gimana pemasok baru dapat membantu mengisi celah yang teridentifikasi.
 

Perubahan Konsumen

Pandemi juga rupanya mengubah pola konsumsi masyarakat nih. Hal ini tentu berpengaruh terhadap usaha yang kamu jalani.


Misalnya, kini pelanggan atau konsumen cenderung lebih memilih untuk membeli bahan makanan secara online dan mengubah cara berbelanja. Makanya, kamu tetap harus peka nih sama perubahan pola tersebut.
 

Risiko Re-Opening

Perlu kita akui, banyak usaha yang terpaksa harus gulung tikar atau menutup sementara operasionalnya selama pandemi. Namun, seiring adanya berbagai stimulus dan kebijakan baru dari pemerintah, banyak juga yang sudah mulai membuka kembali usahanya.

Sayangnya, ada juga yang justru khawatir untuk memulai usaha kembali di tengah pandemi. Nah, kamu bisa melakukan pivot dalam bisnis kamu lho, Be-emers.

Baca Juga: Siap Re-Opening Usaha Kecil Usai Pandemi Nanti? Begini Caranya

Apapun tantangannya, kamu harus tetap bisa berinovasi dan jangan gampang menyerah ya!