Jadi Kotanya Para Crazy Rich, Pusat Ekonomi Indonesia Ternyata di Surabaya?

Like

 

Surabaya - Canva

Surabaya - Canva

 

 

Surabaya: Kota Pelabuhan dan Pusat Dagang Sejak Zaman Belanda

Terletak di utara Pulau Jawa, Surabaya yang namanya berasal dari Ikan Hiu Sura dan Buaya ini telah menjadi pelabuhan penting era Kerajaan Majapahit di abad ke-14.

Saat pemerintah kolonial Belanda mulai menguasai Pulau Jawa, mereka pun memutuskan untuk menjadikan Surabaya sebagai pelabuhan utama untuk mengirim hasil tani ke Eropa di abad ke-19. Bukan tanpa sebab, Surabaya dinilai Belanda punya letak geografis yang sangat strategis.

Banyaknya aktivitas ekspor yang dilakukan belanda, alhasil menjadikan Surabaya semakin berkembang. Enggak hanya sebagai gerbang cuan Belanda, bagian selatan Surabaya pun tumbuh sebagai pusat pertanian dan perkebunan.

Hingga di abad ke-20, Belanda pun menjadikan Surabaya sebagai pelabuhan dagang dan pelabuhan angkatan laut modern terbesar kedua setelah Batavia!

Lebih dari itu. keputusan Belanda untuk mengembangkan pelabuhan di Surabaya juga melahirkan kantor-kantor dagang dan bank di sana.


Diketahui, pada era 1820-an hingga 1850-an, beberapa kantor dagang dan bank seperti Handels Masts, De Javasche Bank, Firma Fraser Eeaton & Co. dan Ned.Insche Escompto Mij mulai eksis di Surabaya.

Bahkan, dalam jurnal Surabaya Kota Pelabuhan, disebutkan bahwa pada abad awal ke 21, bentuk dan struktur kota Surabaya sudah mulai mencapai keseimbangan. Perannya sebagai kota pelabuhan semakin penting dalam dunia perdagangan di Indonesia lho, Be-emers!

Ada lagi nih fun fact tentang Surabaya di halaman selanjutnya!