Serupa Tapi Tak Sama, Ini Alasan Mobil Toyota - Daihatsu Mirip

Ilustrasi Toyota VS Daihatsu (Canva)

Ilustrasi Toyota VS Daihatsu (Canva)

Like

Persaingan di daftar merek mobil terlaris di Indonesia sering kali menempatkan Toyota sebagai pemimpin dan Daihatsu berada di posisi kedua. Kolaborasi antara Daihatsu dan Toyota sering kali memproduksi mobil yang terbilang mirip.

Jauh sebelum Daihatsu menjadi keluarga besar Toyota, Daihatsu hadir dengan nama Hatsudoki Seizo Co pada 1907 dan didirikan di Jepang. Kemudian berubah nama pada 1930 saat mereka mengeluarkan kendaraan roda tiga dan diesel yang diberi nama Daihatsu. Sejak saat itu, berubah nama menjadi Daihatsu Motor Co., Ltd.

Saat tahun 1960-an terjadi persaingan di industri mobil di Jepang yang cukup berat, karena harus bersaig dengan perusahaan yang berasal dari luar Jepang. Melihat adanya persaingan ini, Presiden Jepang, Koishi memutuskan Daihatsu untuk bergabung dengan Toyota Motor Group pada 9 November 1967 dengan tujuan untuk bertahan dan memenangkan persaingan Global. 

Sejak bergabung menjadi keluarga Toyota, Daihatsu mulai berhenti bersaing dengan Toyota. Daihatsu hanya diperbolehkan memproduksi mobil kecil dengan harga yang murah, sementara Toyota berfokus pada mobil medioker.

Bukan hanya itu aja be-emers, teknologi yang disematkan pada kedua brand ini juga berbeda. Seperti halnya fitur, dimana fitur dari mobil keluaran Toyota lebih mempuni dibanding dengan Daihatsu. Tapi keunggulan Daihatsu ini lebih ramah bensin, alias mobil yang menggunakan teknologi yang irit bahan bakar. Sementara Toyota, lebih mengedepankan mobil yang lebih ramah lingkungan dan mengedepankan kenyamanan pengguna.


Terus kenapa sih desain mobil Toyota dan Daihatsu ini mirip-mirip? Apa alasan keduanya bikin desain yang mirip? Langsung yuk nonton videonya di  youtube Bisnis Muda bareng sama DUARR, Diskusi Unik Ala Rangga dan Rachma... Selamat menonton :))