Bisnis Produk dan Bahan Baku Makanan Vegan, Kenapa Bisa Mahal?

Alasan Bahan Baku Makanan Vegan Mahal Illustration Bisnis Muda - Canva

Alasan Bahan Baku Makanan Vegan Mahal Illustration Bisnis Muda - Canva

Like

Identik dengan gaya hidup sehat, menjadi vegan sudah menjadi hal yang lumrah di masyarakat. Meski begitu, bahan baku makanan vegan terkenal mahal, kenapa ya?

Vegan itu beda lho sama vegetarian. Vegan merupakan seorang vegetarian yang menghindari semua jenis produk hewani.

Dengan kata lain, seorang vegan itu 100 persen hanya menggunakan atau mengkonsumsi produk berbahan dasar nabati alias plant-based.

Wah, kelihatannya, kamu akan jadi lebih hemat karena hanya mengkonsumsi sayur atau bahan-bahan non hewani. Pasalnya, produk atau bahan makanan seperti daging cenderung dijual dengan harga mahal.

Eits, tapi sejumlah produk plant-based justru diketahui punya harga yang enggak terbilang murah lho. Kok bisa?


Baca Juga: Berminat Bikin Bisnis Vegan dari Rumah? Begini Caranya
 

Modifikasi Menu dan Produksi yang Lebih Sedikit

Sama kayak makanan pada umumnya, makanan yang dikonsumsi seorang vegan juga butuh dimodifikasi lho. Hal itu dilakukan agar seorang began bisa menikmati makanan berbahan nabati dengan cita rasa yang kaya.

Misalnya, ada varian makanan seperti steak yang terbuat dari tempe, sate jamur, dan sebagainya. Semua menu yang seharusnya terbuat dari daging tersebut, disulap dengan menggunakan bahan dasar nabati.

Tentunya, hal itu membutuhkan ide, keahlian, dan kreativitas yang mumpuni untuk bisa memodifikasi makanan dari bahan baku nabati dengan cita rasa seperti halnya daging.

Dilansir dari Green Matters, meskipun daging nabati telah menjadi cara yang fenomenal untuk mendorong lebih banyak orang untuk mengurangi produk hewani, Proses produksi daging nabati memang lebih mahal daripada membuat burger daging sapi klasik.

Padahal “daging” berbahan dasar nabati membutuhkan lebih sedikit biji-bijian, air, dan energi daripada produksi burger daging sapi.

Namun, dari laporang Wall Street Journal (WSJ), produksi burger nabati lebih mahal daripada daging sapi, karena alternatif tanpa daging dibuat dalam skala yang lebih kecil, sementara subsidi peternakan harus memastikan produk hewani tetap terjangkau oleh konsumen.

 

Alasan Bahan Baku Makanan Vegan Mahal Illustration Bisnis Muda - Canva

Alasan Bahan Baku Makanan Vegan Mahal Illustration Bisnis Muda - Canva

 

Pengaruh dari Influencer

Di sisi lain, ternyata selebriti dan para influencer di media sosial juga bisa mempengaruhi meningkatnya harga bahan baku atau produk vegan lho, Be-emers.

Dilansir Vegan Society, selebriti yang merupakan seorang vegan serta para influencer juga dinilai bisa memperkuat gagasan bahwa veganisme adalah pola makan yang mahal dan "eksklusif". Soalnya, mereka mengunggah foto makanan mereka, yang mungkin berisi beberapa bahan premium yang lebih mahal.

Vegan Society menilai, para influencer dan selebriti bisa memberikan kesan bahwa veganisme bukanlah pola makan sehari-hari bagi kebanyakan orang.

Meski begitu, sebenarnya kita tetap punya pilihan untuk membeli bahan baku nabati dengan harga terjangkau kok. Misalnya, kamu bisa berbelanja di pasar tradisional dan mulai mencoba memodifikasi menu ala vegan dengan resep yang bisa kamu dapat di internet.

Ada yang sudah coba gaya hidup vegan?