Sibuk vs Produktif, Apa Bedanya?

Sibuk vs Produktif Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Sibuk vs Produktif Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Like

Jika kamu lihat lebih dekat, kamu akan menyadari adanya perbedaan antara sibuk dan produktif. Nah, apakah selama ini kamu sudah cukup produktif atau masih (sok) sibuk nih, Be-emers?

Seringkali, sibuk biasa dikaitkan dengan bekerja lebih keras untuk menyelesaikan beban pekerjaan. Orang sibuk juga biasanya jarang memiliki waktu luang yang bisa dimanfaatkan untuk istirahat. Padahal, produktif sendiri berbicara tentang bekerja dengan lebih cerdas. Lalu, apa sih bedanya?
 

Prioritas

Seseorang yang sibuk biasanya akan memprioritaskan banyak hal, malah bisa jadi semua hal adalah prioritas bagi mereka. Tapi, hal ini bertolak belakang dengan orang yang produktif. Mengerjakan sesuatu yang sedikit dan tergolong penting merupakan kebiasaan dari orang yang produktif. Untuk menjadi produktif, biasanya kamu harus menilai dan memilih pekerjaan yang penting.
 

Ketegasan

Orang produktif akan memiliki keberanian untuk mengatakan tidak pada pekerjaan yang tidak sesuai dengan kemampuan dan jobdesknya, karena dia memiliki prioritas untuk menangani pekerjaan yang penting. Lain halnya dengan seseorang yang sibuk. Ia cenderung mengiyakan banyak pekerjaan, sekalipun hal itu tidaklah terlalu penting.
 

Bertindak dan Berpikir

Kecenderungan orang yang sibuk biasanya tidak berpikir sebelum bertindak. Semua hal dikerjakan tanpa memikirkan sebab, akibat, dan kemungkinan yang akan terjadi. Sedangkan sebelum orang produktif bertindak, mereka cenderung akan berpikir hingga matang untuk segala posibilitas.
 

Mengatur Jadwal

Tahu persis kapan kita membutuhkan istirahat, harus bekerja, atau melakukan aktivitas lainnya adalah ciri dari orang yang produktif. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga produktivitas kerja dan bisa dimulai dengan menjadwalkan waktu bangun pagi dan tidur malam, karena istirahat adalah hal yang sangat krusial dan penting sebagai bekal bekerja produktif. Ketika seseorang hanya sibuk bekerja, biasanya mereka cenderung melupakan waktu istirahat.
 

Membagi Fokus

Biasanya, orang yang sibuk lebih memperhatikan apa yang mereka kerjakan, namun pada orang produktif, biasanya mereka akan berfokus pada tujuan utamanya, dan hal ini yang membuat orang produktif cermat menilai dan memilih pekerjaan.

Berbeda dengan orang yang produktif, orang sibuk akan cenderung bersikap multitasking. Padahal hal tersebut jarang memberikan hasil yang efektif dan baik.
 

Tujuan Hidup

Pastinya, tiap orang memiliki tujuan hidupnya masing-masing. Tujuan hidup yang jelas pada setiap kegiatan yang dilakukan biasanya dimiliki oleh orang yang produktif, sedangkan pada orang sibuk, tujuannya hanya berdasarkan tuntutan untuk menyelesaikan tanggung jawab tanpa memikirkan manfaat jangka panjang.

 

To-Do List

Nah, umumnya, orang produktif memiliki shortlist untuk menentukan kegiatan apa saja yang akan dilakukannya suatu hari, berdasarkan skala prioritas dan deadline dari kegiatan tersebut. Biasanya juga, orang sibuk memiliki karakter yang bertolak belakang. Mereka jarang mempertimbangkan kegiatan yang mana yang lebih penting dan harus dikerjakan terlebih dahulu.

Beberapa hal ini adalah perbedaan yang paling menonjol antara orang yang produktif dengan orang yang bisa dibilang (sok) sibuk. Kira-kira, mana yang mendekati kepribadianmu, sibuk atau produktif nih, Be-emers?