Tips Mengatur Keuangan Buat Mahasiswa Biar Enggak Boncos!

Tips Mengatur Keuangan Mahasiswa. (Ilustrasi: Canva)

Tips Mengatur Keuangan Mahasiswa. (Ilustrasi: Canva)

Like

Mahasiswa identik dengan uang saku yang terbatas, ada yang cukup untuk satu bulan, ada yang kurang, dan ada yang berlebih. Tapi, mahasiswa identik dengan uang saku yang pas-pasan sehingga harus menghemat. Ini adalah tips mengatur keuangan untuk mahasiswa di perantauan.

Merantau sebenarnya merupakan petualangan hidup yang sangat menarik dan juga menantang. Mahasiswa perantauan jadi bisa belajar banyak hal baru di luar akademik, khususnya tentang kehidupan.

Dalam hidup pasti sangat butuh uang untuk membeli berbagai kebutuhan. Mungkin di semester awal-awal, kita masih meminta uang jajan kepada orang tua kita. Tapi, pernah enggak sih Be-emers merasa enggak enak atau sungkan minta uang ke orang tua?

Apalagi saat sudah semester-semester akhir, pasti ada perasaan dilematis seperti itu. Enggak minta uang enggak makan, minta uang enggak enakan, jadi serba salah. Lalu bagaimana solusinya?

Mengatur keuangan untuk mahasiswa perantauan bisa menjadi hal yang sangat menantang, terutama jika kamu tidak terbiasa dengan pengelolaan keuangan secara mandiri. Namun, dengan sedikit disiplin dan pengetahuan dasar, kamu bisa menghindari masalah keuangan dan tetap meraih kesuksesan di masa depan.
 

Tips Mengatur Keuangan Mahasiswa



Berikut ini adalah beberapa tips untuk mengatur keuangan agar kamu tidak boncos sebagai mahasiswa perantauan.

Baca Juga: Ini Solusinya Biar Enggak Jadi Mahasiswa “Kere”
 

1. Buat Anggaran Belanja yang Realistis


Ini adalah langkah yang sangat penting untuk mengatur keuangan kamu agar tidak melebihi batas. Buatlah daftar pengeluaranmu setiap bulan, termasuk biaya makan, sewa tempat tinggal, transportasi, dan biaya lainnya. Setelah itu, atur pengeluaranmu sedemikian rupa sehingga tidak melebihi jumlah pendapatanmu setiap bulan.
 

2. Hindari Kartu Kredit atau Pay Later


Kartu kredit atau pay later bisa membuatmu terjebak dalam hutang yang sangat besar, terutama jika kamu tidak disiplin dalam menggunakannya. Jika kamu tidak dapat menghindari menggunakan kartu kredit, pastikan kamu membayar tagihan penuh setiap bulan untuk menghindari bunga yang membengkak.
 

3. Hindari Beli Barang yang Tidak Perlu


Sebagai mahasiswa perantauan, kamu harus belajar untuk membatasi pengeluaranmu dan hanya membeli barang-barang yang benar-benar diperlukan. Jangan tergoda untuk membeli barang-barang yang sebenarnya tidak penting, meskipun mungkin terlihat menarik atau dihargai murah.
 

4. Cari Sumber Penghasilan Tambahan


Jika kamu membutuhkan uang tambahan, cobalah mencari pekerjaan paruh waktu atau kerja sampingan. Ada banyak pekerjaan yang bisa kamu lakukan sebagai mahasiswa perantauan, seperti menjadi guru les, menjadi penjaga toko, atau menjadi asisten laboratorium.

Baca Juga: Yuk, Simak Investasi yang Bisa Dilakukan Mahasiswa!
 

5. Belajar Menabung, Investasi, atau Bisnis


Menabung adalah cara termudah untuk mengatur keuanganmu dan menghindari masalah keuangan di masa depan. Coba sisihkan sebagian kecil dari penghasilanmu setiap bulan untuk menabung. Dengan begitu, kamu bisa membangun kebiasaan menabung yang bermanfaat bagi masa depanmu.

Lebih baik lagi jika uang yang kamu miliki saat ini, diputar lagi dengan berinvestasi atau berbisnis untuk menghasilkan cash inflow dan capital gain. Tentu jika kamu akan berinvestasi atau berbisnis, terlebih dahulu kamu harus punya ilmunya agar tidak boncos.

Mengatur keuangan sebagai mahasiswa perantauan bisa menjadi hal yang menantang, tapi tidaklah mustahil. Dengan sedikit disiplin dan pengetahuan dasar, kamu bisa menghindari masalah keuangan dan tetap meraih kesuksesan di masa depan.

Ikuti tips-tips di atas dan mulailah membangun kebiasaan yang baik untuk masa depanmu!

Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.