Epic Moment yang Cuma Ada di Konser Dewa 19 All Stars Stadium Tour - Image: Rachma
Likes
“Ladies and gentleman, this is the best band in Indonesia: Dewa 19!”
Begitu kalimat yang dilontarkan mantan vokalis Dewa 19, Ari Lasso, sesaat setelah ia tampil membawakan lagu Elang di konser Dewa 19 All Stars Stadium Tour, Sabtu (12/8), di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.
Tiga puluh tahun setelah debutnya di industri musik tanah air, Dewa 19 memang telah menjadi salah satu band yang karyanya melegenda.
Enggak hanya milenial yang masa mudanya ada di era 90-an atau 2000-an awal, generasi Z pun sangat akrab dengan lagu-lagu Dewa 19.
Epic Moment yang Cuma Bisa Kamu Temui di Konser Dewa 19 All Stars
Bukan Dewa 19 namanya kalau enggak bikin konsernya jadi epic moment in your life! Berikut, Bisnis Muda rangkum sejumlah momen epik yang cuma ada di konser Dewa 19 All Starts Stadium Tour GBK.1. Kolaborasi Bareng Lyodra sampai Richie Kotzen Eks Gitaris Mr.Big
Setelah sukses mengadakan konser tunggal 30 tahun berkarya, Dewa 19 kembali menggelar konser yang enggak kalah spektakuler dengan mengajak kolaborasi sejumlah musisi.Baca Juga: Rayakan 30 Tahun Berkarya: Ini Vokalis Dewa 19 Favorit para Baladewa
Mulai dari Lyodra, Sandhy Sondoro, Tyo Nugros, dan pastinya vokalis yang selalu menjadi bagian dari Dewa 19 yakni Ari Lasso, Ello, dan Virzha.
Yang bikin konser Dewa 19 kali ini lebih istimewa adalah hadirnya musisi internasional. Mulai dari vokalis Whitesnake Dino Jelusic, mantan gitaris Mr.Big Richie Kotzen, mantan keyboardist Dream Theater Derek Sherinian, hingga mantan gitaris Bon Jovi, Phil X.
Momen Dino Jelusic dan Phil X di Konser Dewa 19 All Stars Stadium Tour - Image: Rachma
Bareng Dewa 19, Dino Jelusic, Richie Kotzen, Derek Sherinian, dan Phil X bawakan lagu cover mulai dari lagu-lagunya Queen sampai lagu Dewa 19 dalam versi bahasa Inggris.
2. Momen Pertama Kalinya Dewa 19, Lyodra, dan Sandhy Sondoro Manggung di GBK
Selain jadi arena pertandingan sepak bola, stadion utama Gelora Bung Karno juga dikenal sebagai salah satu opsi venue konser! Bahkan, enggak semua musisi beruntung untuk bisa mengadakan konser di stadion paling legendaris di Indonesia itu.Menariknya, konser Dewa 19 All Stars Stadium Tour menjadi yang paling bersejarah bagi Lyodra, Sandhy Sondoro, dan Dewa 19 sendiri. Pasalnya, itu kali pertama mereka bisa manggung di stadion utama Gelora Bung Karno, lho!
“Dewa 19 kembali pecahkan rekor dengan delapan puluh lima ribu penonton dan ini pertama kalinya (Dewa 19) manggung di GBK,” kata Ari Lasso.
Hal yang sama juga dirasakan oleh Lyodra. Penyanyi kelahiran 2003 itu pun menyebutkan kalau ini pertama kali dalam hidupnya bernyanyi di hadapan delapan puluh lima ribu orang di Gelora Bung Karno.
Momen Lyodra dan Sandhy Sondoro di Konser Dewa 19 All Stars Stadium Tour - Image: Rachma
Begitu juga dengan Sandhy Sondoro nih, Be-emers. Penyanyi jazz yang sempat menetap lama di Jerman tersebut bilang kalau konsernya bersama Dewa 19 malam itu jadi hal paling bersejarah baginya karena ini pertama kali dirinya bernyanyi di GBK.
"Terima kasih, Ahmad Dhani!" kata Sandy.
3. Ari Lasso, Ahmad Dhani dan Andra Ramadhan Rayakan 37 Tahun Persahabatan
Seperti diketahui, band Dewa 19 terbentuk dari persahabatan antara Dhani Ahmad Prasetyo, Erwin Prasetya, Wawan Juniarso, dan Andra Junaidi Ramadhan sejak mereka di bangku SMP 6 Surabaya tahun 1986.Saat masuk ke bangku SMA, mereka lantas mengajak Ari Lasso untuk bergabung sebagai vokalis. Meski kini Ari Lasso enggak tergabung sebagai vokalis resmi Dewa 19, persahabatan di antara mereka pun masih terjalin erat.
Persahabatan Ari Lasso dan Ahmad Dhani yang Berjalan Lebih dari 30 Tahun - Image: Rachma
Di konser Dewa 19 All Stars Stadium Tour, Dhani, Andra, dan Ari pun “merayakan” 37 tahun persahabatan mereka di atas panggung dengan bernyanyi lagu Bayang-Bayang. Sebenarnya Dhani sempat ragu kalau penonton yang hadir malam itu enggak hafal atau mengetahui lagu tersebut.
Pasalnya, lagu Bayang-Bayang merupakan lagu yang sangat jarang dibawakan oleh Dewa 19 di atas panggung. Namun, Ari Lasso dengan mantap menjawab, “tahu, kok. Pasti pada hafal!”
Petikan gitar Andra dan Dhani pun mengiringi suara Ari Lasso menyanyikan lagu Bayang-Bayang, yang mana sudah dirilis sejak tahun 1992 saat Dewa 19 debut dengan album pertamanya yaitu “19” atau “Dewa 19”.
Waktu manggung di Jogja, pada Agustus 2022 lalu, Ahmad Dhani pernah menyebutkan kalau lagu Bayang-Bayang merupakan lagu yang ia buat untuk merayu Maia Estianty, lho! Ciyeee…
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.
Penulis: Rachma A.
Komentar
28 Jun 2024 - 05:50
Keren maksimal
31 Oct 2023 - 12:57
Lagu nya everlasting
Masih tetep enak didengar
15 Aug 2023 - 08:22
Dewa 19 ini memang termasuk yang menemani masa remaja saya. Dulu sering diputar juga di radio. Namun, sekarang saya sudah jarang sekali mendengarkan musik. Hampir tidak ada waktu dan urusan yang lain.
15 Aug 2023 - 05:11
Menarik
14 Aug 2023 - 21:46
keren ihh