Beda dengan Flu Biasa, Kenali Gejala Flu Singapura dan Cara Mencegahnya

Like

Perbedaan Gejala Flu Biasa dan Flu Singapura 

Meskipun memiliki gejala demam yang sama dengan flu biasa, flu Singapura memiliki ciri khas yang wajib diwaspadai yakni ketika muncul ruam pada kulit.

Diketahui, ruam pada flu Singapura cenderung seperti cacar air sedangkan jika pada gejala flu biasa ruam yang muncul tampak seperti campak dengan warna yang lebih terang. 

Ruam pada flu Singapura juga biasanya muncul pada area mulut, telapak tangan dan kaki. Satu lagi gejala yang menjadi pembeda yakni pasien flu Singapura kebanyakan tidak disertai dengan batuk. 

Gejala-gejala flu Singapura yang harus diwaspadai antara lain: 
  1. Demam 
  2. Penurunan nafsu makan 
  3. Sakit perut 
  4. Sariawan atau bintik di mulut, tangan dan kaki 
  5. Kelelahan 
  6. Sakit tenggorokan 
  7. Muncul ruam pada kulit di telapak tangan dan kaki

Baca Juga: Alice Norin Idap Kanker Sarkoma, Apa Itu? Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Penanganannya



 

Bagaimana Cara Mencegah Tertular Flu Singapura?

 

Ilustrasi mencuci tangan / Canva

Ilustrasi mencuci tangan / Canva


Beberapa hal yang bisa Be-emers lakukan untuk pencegahan penularan flu Singapura, yakni: 
  1. Rutin menjaga kebersihan baik tubuh, lingkungan, dan area-area yang dicurigai rawan terkontaminasi virus penyakit. 
  2. Rutin mencuci tangan dengan sabun. 
  3. Ingatkan dan ajarkan kebiasaan bersih kepada anggota keluarga (terutama anak-anak) dan tidak memasukan apapun ke dalam mulut sebelum mencuci tangan. 
  4. Hindari kontak fisik dengan pasien pengidap flu Singapura 
  5. Hindari penggunaan barang atau peralatan bersama dengan pasien pengidap flu Singapura. 
  6. Sebagai antisipasi, lakukan vaksin influenza jika dibutuhkan. 
 

Obat-obatan/Canva

Obat-obatan/Canva


Baca Juga: Sering Sakit Kepala? Coba Lakukan 5 Hal Sederhana Ini!

Nah itu tadi pembahasan tentang flu Singapura, gejala dan cara pencegahannya. Di kondisi cuaca yang sedang tidak menentu ini, ada baiknya jika kita wajib menjaga kebersihan diri agar tidak mengganggu kesehatan atau mudah tertular penyakit ya, Be-emers! 


----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? 
Yuk, tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang kamu suka dengan klik "Mulai Menulis"
.
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.