Likes
Lalu, Kuliah Termasuk Kebutuhan Primer atau Tersier?
Menanggapi persoalan UKT yang mahal, Kemendikbudristek buka suara. Menurut kacamata mereka, kuliah termasuk dalam tertiary education (pendidikan tinggi) dan bukan termasuk program wajib belajar.Meskipun bukan program wajib belajar, namun pendidikan tinggi juga dikategorikan sebagai kebutuhan yang sangat penting bagi setiap orang karena dapat membentuk pola pikir dan karakter kita yang lebih kritis.
Dengan kuliah pun menurut saya tidak hanya bisa memperoleh ilmu pengetahuan, tetapi ada aspek skill atau keterampilan yang didapat untuk dijadikan bekal dunia kerja nanti.
Akan tetapi, balik lagi, kuliah tetap jadi pilihan bagi setiap orang karena harus disesuaikan dengan ekonomi masing-masing.
Kuliah pun sebenarnya tidak melulu harus di kampus negeri, nyatanya sekarang banyak kampus swasta yang memang punya biaya lebih murah dan terakreditasi unggul.
Mengenai mahalnya biaya kuliah, seharusnya pemerintah mengevaluasi kembali kebijakan BOPTN dan PTN-BH yang mana perlu diimbangi dari kebutuhan sarana dan prasarana di kampus serta kualitas dari tenaga pendidikan tersebut.
Satu hal yang paling utama adalah tentang bantuan KIPK. Pemerintah bersama dengan pihak kampus semestinya bisa lebih tegas dan transparan dalam pengelolaan seleksi bantuan kuliah tersebut.
Baca Juga: Orang Miskin Dilarang Kuliah: Menyoroti Ketimpangan dalam Pendidikan Tinggi
Supaya mereka yang ingin menempuh pendidikan tinggi namun dari kalangan yang kurang mampu, bisa kuliah mengejar mimpinya dengan tenang tanpa terbebani oleh tingginya biaya.
Sebab, mereka juga merupakan calon generasi penerus yang nantinya ikut andil dalam membangun masa depan bangsa yang sejahtera dan berkelanjutan.
Dengan demikian, pendidikan tinggi yang berkualitas juga jadi kunci utama untuk mencerdaskan kehidupan bangsa seperti tertera dalam isi UUD 1945.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung
Komentar
17 Jun 2024 - 20:47
Semua tergantung kemampuan finansial masing-masing orang
29 May 2024 - 20:28
Menyedihkan sekali yach jika biaya BOPTN dan PTN-BH itu bisa tinggi sehingga dibebankan kpd mahasiswa. Beratnya yach bagi yang kuliah skg ini. Harapannya mahasiswa belajar dg serius supaya cepat selesai
23 May 2024 - 19:45
Niaya ukt mahasiswa semakin mahal sehingga menyulitka orang tua mahasiswa. Zemoga segera ada solusinya.
23 May 2024 - 09:29
Siswa sudah capek berjuang belajar untuk merebut kursi PTN, tiba2 harga mahal. Mending langsung masuk swasta, tidak perlu persiapan ikut bimbel.
22 May 2024 - 23:04
kuliah tidak wajib, padahal tujuan negara adalah mencerdaskan bangsa
22 May 2024 - 22:27
kuliah ga wajib, tapi syarat melamar kerja minimal sarjana