Gen Z Hobi Overthingking, Kamu Pernah Mengalaminya?

Like

Si Overthingking, Apakah Kamu Salah Satunya?

Sobat Be-emers apakah kalian tidak bisa tidur malam hari karena overthinking?

Overthinking terjadi tanpa adanya gangguan lain seperti ketika pikiran sedang kosong, itulah sebabnya malam hari susah untuk tidur. Padahal, banyak berpikir belum tentu permasalahan terselesaikan. 

Kebiasaan overthinking membawa dampak bagi kesehatan dapat memicu stress, susah tidur dan kesehatan mental lainnya.

Malam hari merupakan waktu yang tepat untuk istirahat. Tetapi kebanyakan Gen Z yang menghabiskan waktu malamnya dengan begadang, biasanya begadang bareng teman atau sendirian.

Namun, jika begadang bareng teman memberikan dampak baik karena waktunya digunakan untuk mengobrol atau saling memberi masukan, sehingga ada insight baru untuk semangat hidup.


Baca Juga: Rekomendasi Saham untuk Gen Z: Tips Berinvestasi Cerdas

Sedangkan jika begadang sendirian cenderung menghabiskan waktu malamnya sendiri dengan suasana sepi sehingga muncul banyak pertanyaan di kepala kita, semakin timbul banyak pertanyaan maka semakin hanyut dalam pemikiran sendiri. Jadi, secara tidak sadar, suasana sepi tanpa ngobrol justru jalan menuju overthinking.

Overthinking di malam hari bergantung pada otak, otak memproses apapun yang terjadi di sepanjang hari. 

Lantas bagaimana sobat Be-emers menghindari overthinking di malam hari, agar tidur lebih nyenyak? Yuk, komen di bawah!









----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung