Banjir Produk Impor: UMKM Gulung Tikar, Karena Enggak Bisa Bersaing?

Like

Penyebab UMKM Gulung Tikar

Kurangnya Digitalisasi

UMKM di indonesia lantaran yang gulung tikar karena kurangnya digitalisasi, sebab UMKM di indonesia sulit dalam melakukan transformasi digital karena kurangnya pelatihan digital, tidak ada mentor, serta infrastruktur yang memadai. Sehingga UMKM kalah dengan platform belanja online yang seluruh aktivitasnya jual beli diakses melalui digital. 



Kalah Persaingan

Alasan UMKM rentan gulung tikar karena persaingan dari perusahaan lain, UMKM kalah saing dengan perusahaan besar yang memiliki banyak SDM dan modal. Pelaku bisnis produk impor selalu menggunakan business plan sehingga bisnis yang dijalani tertata dan lebih mudah dikembangkan, berbeda dengan UMKM sekalipun hanya bisnis kecil, harusnya menggunakan business plan dengan tujuan bisnis lebih mudah adaptasi dengan segala kemungkinan yang ada.

Baca Juga: 4 Cara UMKM Anti Gulung Tikar, dari Legalitas hingga Marketing!


Legalitas Usaha

Masih banyak UMKM yang tidak memiliki legalitas perizinan usaha, padahal ini suatu hal yang penting untuk mendapatkan kepastian hukum. Dengan adanya legalitas maka dapat menjamin UMKM untuk melakukan kerja sama bisnis yang lebih besar. Tidak bisa dipungkiri bahwa produk-produk impor yang dijual di platform belanja online memperoleh izin operasi dari Kementerian Perdagangan (Kemendag), dari Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No. 50 tahun 2020 yang mengatur jual beli online. Sehingga bisnis produk impor yang dijual di e-commerce tetap eksis bahkan mengalami peningkatan.

Nah, demikianlah alasan UMKM rentan gulung tikar atau kalah saing dengan produk impor. Dengan mengetahu alasannya maka sobat Be-emers bisa membuat antisipasi atau strategi dalam menjalankan bisnis yang lebih baik.







----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung