Unlock Potensi Belajarmu dengan Teknologi (Sumber gambar: Freepik)
Likes
Ada yang masih merasa "gaptek" alias gagap teknologi. Nah, artikel ini khusus buat kamu yang ingin bertransformasi dari gaptek jadi protek (pro dalam teknologi). Yuk, simak panduan lengkapnya!
1. Kenali Dasar-dasar Teknologi
Sebelum kita masuk ke tips-tips praktis, ada baiknya Be-emers mengenali dasar-dasar teknologi. Mulai dari perangkat keras (hardware) seperti komputer, smartphone, dan tablet, hingga perangkat lunak (software) seperti aplikasi belajar dan program komputer.
- Hardware: Pahami fungsi dan cara kerja komputer, laptop, dan smartphone. Cobalah untuk membuka dan menutup aplikasi, mengatur pengaturan dasar, dan menghubungkan perangkat dengan internet.
- Software: Biasakan diri dengan aplikasi-aplikasi dasar seperti Microsoft Office (Word, Excel, PowerPoint), aplikasi pembelajaran online seperti Google Classroom, dan aplikasi produktivitas lainnya.
2. Ikuti Kursus Online
Banyak platform yang menawarkan kursus online gratis atau berbayar untuk belajar teknologi. Beberapa rekomendasi kursus yang bisa kamu ikuti antara lain:
- Coursera dan edX: Platform ini menawarkan berbagai kursus dari universitas ternama. Kamu bisa belajar tentang pemrograman, desain grafis, hingga keterampilan digital lainnya.
- Khan Academy: Platform ini menyediakan video pembelajaran gratis untuk berbagai mata pelajaran, termasuk teknologi.
- YouTube: Jangan remehkan kekuatan YouTube! Banyak kanal yang memberikan tutorial teknologi dari yang paling dasar hingga tingkat lanjut.
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.