Peluang Karir Green Jobs, Ini Pilihannya!

Profesi green jobs (Sumber gambar : pexels.com)

Like

Saat ini ada banyak profesi dalam dunia kerja, tapi apakah be-emers pernah mendengar tentang green jobs? Green jobs merupakan sebuah pekerjaan yang mempunyai kontribusi positif dalam pelestarian lingkungan dan keberlanjutan.

Munculnya green jobs dikarenakan sumber daya alam yang semakin rusak dan menipisnya stock SDA tersebut.

Green jobs mempunyai konsep pekerjaan yang ramah lingkungan, sehingga jenis pekerjaannya rata-rata berorientasi untuk mengurangi dampak negatif bagi lingkungan.

Tujuan green jobs sendiri selain menciptakan lapangan kerja yang ramah lingkungan adalah
1. Menciptakan kualitas hidup yang lebih baik bagi masyarakat
2. Memperkenalkan ekonomi berkelanjutan
3. Melindungi dan memulihkan ekosistem

4. Mengurangi limbah dan polusi

Baca Juga: Green Jobs, Mungkinkah jadi Peluang Karir Masa Depan Ramah Lingkungan?

Kalau menurut be-emers profesi yang berhubungn dengan green jobs cukup sedikit, itu salah. Karena peluang karir dalam sektor green jobs cukup besar.
 

Peluang Karir Green Jobs

Berikut beberapa profesi yang berhubungan dengan green jobs, yang mana dengan adanya konsep keberlanjutan maka dimasa depan profesi-profesi berikut berpeluang besar diperebutkan.  

1. Urban farmer

Urban farmer adalah orang yang membudidayakan tanaman dan beternak di sekitar wilayah kota. Lahan perkotaan yang relatif cukup sempit menjadi sebuah tantangan yang dapat diatasi dengan menggunakan metode pertanian dalam ruangan.

2. Ecopreneur

Ecopreneur adalah pengusaha yang membuat dan menjual produk atau jasa yang ramah lingkungan. Saat ini sudah banyak bermunculan para ecopreneur dngan produk ramah lingkungan, hak tersebut menandakan bahwa konsep keberlanjutan saat ini sudah mulai banyak diterapkan.