Update Harga Emas Bisnis Muda, Edisi 10 Juni 2020

Update Harga Emas Bisnis Muda

Like

Kekuatan emas berlanjut nih. Hari ini (10/6) harga emas global, baik emas Comex maupun spot, kompak melanjutkan penguatan.

Dari data Bloomberg, terpantau pukul 9:15 WIB, harga emas Comex kontrak Agustus 2020 naik 1,40% di level US$1.723,30. Sedangkan untuk emas Spot, pagi ini terpantau naik cukup signifikan 2,95% di level US$ 1.718,28.

Berlanjutnya penguatan emas global ini terjadi seiring akan adanya pertemuan kebijakan The Federal Reserve. Dilansir dari Bisnis.com, naiknya harga emas dipicu sikap investor yang lagi menanti-nanti kejelasan ekonomi dan stimulus dari Fed.
 

Emas Antam

Di saat harga emas global yang berlanjut menguat, harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) juga ikutan naik nih. Dari data di laman Logam Mulia, harga emas batangan Antam ukuran 0,5 gram naik Rp3.000.

Sedangkan untuk ukuran 1 gram, harganya mengalami kenaikan Rp6.000. Kenaikan harga ini terjadi di semua ukuran emas Antam.

Sedangkan untuk kamu yang mau jual kembali (Buyback) emas Antam, ini mungkin jadi hari yang oke. Soalnya harga buyback emas Antam hari ini naik Rp8.000 jadi Rp769.000 per gram.

 
Ukuran (gram) Harga Emas Antam
0.5 Rp 470,500
1 Rp 881,000
5 Rp 4,185,000
10 Rp 8,305,000
25 Rp 20,637,000
Harga Emas 24 Karat Antam - 10 Juni 2020

 

Emas di Pegadaian

Berbanding terbalik, harga emas yang dijual di Pegadaian hari ini justru cenderung rendah dan bahkan stagnan dari perdagangan hari sebelumnya. Dari data di Pegadaian Digital Service, harga emas ukuran 1 gram cetakan UBS turun tipis Rp1.000.

Sedangkan untuk emas batangan cetakan Galeri 24 dan Antam, dengan ukuran yang sama, harganya terpantau enggak berubah dari hari sebelumnya. Sementara itu untuk ukuran 0,5 gram, baik cetakan Galeri 24, UBS, maupun Antam, ketiganya kompak stagnan juga.

Perlu diketahui, emas batangan ukuran 25 dan 100 gram di Pegadaian hanya tersedia untuk cetakan Antam dan UBS saja. Adapun, untuk emas batangan ukuran 250-1.000 gram hanya tersedia cetakan UBS di Pegadaian.
 
Ukuran
(gram)
Harga Emas
Antam
Harga Emas
UBS
Harga Emas
Galeri 24
0.5 Rp479.000 Rp464.000 Rp499.000
1 Rp905.000 Rp873.000 Rp905.000
5 Rp4.404.000 Rp4.239.000 Rp4.357.000
10 Rp8.709.000 Rp8.455.000 Rp8.649.000
50 Rp43.453.000 Rp42.142.000 Rp43.051.000
Harga Emas di Pegadaian - 10 Juni 2020