3 Aplikasi yang Bantu Kamu Lebih Fokus Belajar!

Aplikasi yang bantu fokus belajar

Like

Mana nih Be-emers yang gampang banget terganggu kalau lagi belajar? Dikit-dikit liat handphone, dikit-dikit buka Instagram. Duh, kapan belajarnya. Mending pakai aplikasi ini yuk biar kita lebih fokus belajar!

Seringkali, ketika kita sudah memulai untuk belajar ada saja yang mengganggu fokus kita. Salah satunya adalah munculnya deretan notifikasi dari aplikasi-aplikasi di handphone.

Hal ini pasti membuat kita menunda waktu belajar dan pada akhirnya tidak belajar sama sekali. Selain itu, ada masalah lain yang muncul seperti kurangnya komitmen untuk fokus, tidak mengatur jadwal belajar, dan lainnya.
 

Aplikasi yang Membantu Fokus Belajar


Oleh karena itu, kamu dapat menggunakan 5 aplikasi ini sebagai solusi permasalahanmu yang susah fokus saat belajar.

Baca Juga: 6 Aplikasi Rekomendasi untuk Edit Foto
 

1. Freedom App

 

Aplikasi Freedom (Sumber gambar: Instagram.com/freedom.to)



Aplikasi pertama adalah Freedom yang telah dirilis pada tanggal 3 Desember 2018. Aplikasi ini membantumu untuk memblokir aplikasi media sosial, browser, game, shopping, video sites, maupun email. Untuk durasi pemblokiran bisa kamu tentukan sendiri.

Setelah kamu unduh aplikasi ini, kamu perlu melakukan registrasi dengan mengisi nama email dan password di kolom yang telah disediakan. Kemudian, klik sign in.
 

2. Study Bunny App

 

Aplikasi Study Buddy (Sumber gambar: Instagram.com/studybunnyapp)


Study Bunny App merupakan aplikasi pewaktu yang dapat membantumu tetap fokus melakukan kegiatan seperti belajar atau bekerja. Hal yang pertama dilakukan ketika mulai menggunakan aplikasi ini yaitu atur waktu belajar.

Ketika sudah mengatur dan menyelesaikan tugas maka kamu berkesempatan mendapatkan koin. Koin ini dapat kamu gunakan untuk membeli musik maupun barang lain di toko. Selain mengatur waktu, kamu juga bisa menjeda waktunya.

Baca Juga: Gamification, Akankah Jadi Masa Depan Setiap Aplikasi?

Namun, kamu juga perlu hati-hati ketika menjeda karena jika menjeda terlalu lama akan mengakibatkan koin yang sebelumnya telah kamu peroleh bisa hilang.

Tidak hanya aktivitas mengatur dan menjeda waktu, kamu juga bisa membuat daftar tugas, kartu flash built in, invite/join temanmu, hingga kalender yang berfungsi melacak semua kegiatan yang telah kamu capai.
 

3. AppBlock – Stay Focused

 

AppBlock (Sumber gambar: Instagram.com/appblock.app)


Ketiga ada AppBlock yang telah dirilis pada tanggal 5 November 2015. Aplikasi ini membantu kamu melakukan beberapa hal seperti memblokir web serta aplikasi yang mengganggu dan mengatur waktu tertentu.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa memblokir pemberitahuan dari aplikasi tertentu, hingga melacak penggunaan aplikasi serta waktu yang telah kamu habiskan hanya untuk menjelajahi aplikasi tersebut. Tentunya aplikasi ini sangat membantu kamu agar dapat terus fokus belajar maupun bekerja.

Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.