Bukan Cuma Faktor Ekonomi, Ternyata Ini Sebab Perceraian!

Perceraian (sumber gambar : pinteres

Like

"Perceraian mungkin sama menyakitkannya dengan kematian." - William Shatner

Saat menjalin sebuah hubungan dengan seseorang yang kita pilih dan banggakan, tidak mungkin terbesit perpisahan, terutama tentang hubungan pernikahan.

Pada dasarnya pasangan yang sudah kita pilih merupakan cerminan diri kita sendiri, baik buruknya tergantung diri kita juga.

Meskipun kedepannya sama sekali kita tidak tahu badai apa yang akan menghantam kapal kita, tetap saja sejak awal pernikahan kita harus berjanji untuk mengupayakan menghargai pernikahan yang indah dan bahagia.

Setelah selesai dengan drama korea 'Queen Of Tears' yang menarasikan tentang perceraian, netizen kembali digoncangkan dengan gugatan perceraian yang diajukan youtuber Ria Ricis dan Teuku Ryan di media sosial.

Meskipun dalam gugatan tersebut tidak serta merta menyebut nama, tetapi bagi netizen itu sudah jelas tokohnya siapa.


Menilik dari kasus Ria Ricis dan Teuku Ryan dan beberapa tokoh publik figur yang lain sebenarnya sudah tampak bahwa faktor ekonomi bukan menjadi satu-satunya faktor penyebab perceraian, karena mereka semua berasal dari kalangan yang menengah ke atas.

Bahkan, dari hasil survey Badan Pusat Statistik pada tahun 2022, terbukti bahwa alasan perceraian yang nomer satu bukan lagi faktor ekonomi melainkan perselisihan dan pertengkaran.

Baca Juga: Takut Cerai Setelah Menikah, Pertimbangkan 5 Aspek Ini Sebelum Menjalin Rumah Tangga!

Angka perceraian terus meningkat tiap tahun sampai 15%, angka yang cukup tinggi tentu saja.

Survey yang dilakukan pada tahun 2022 ini menggeser faktor ekonomi sebagai faktor utama di tahun sebelum-sebelumnya.

Perselisihan dan pertengkaran memang bisa disebabkan berbagai faktor, baik pihak lain maupun dari kedua belah pihak sendiri.

Buruknya komunikasi antar kedua pihak membuat hubungan yang tidak baik karena sering terjadi kesalahpahaman, selain itu pernikahan sendiri harus di dasari berbagai sifat pada pasangan seperti kejujuran dan keterbukaan.

Kesabaran untuk menghadapi pasangan juga menjadi faktor penentu, karena apabila masing-masing pasangan mengedepankan ego, maka sudah dipastikan komunikasi tidak akan berjalan seperti yang diharapkan.

Setelah faktor perselisihan dan pertengkaran, faktor selanjutnya barulah faktor ekonomi. Faktor ini menjadi urutan kedua dalam survey BPS tahun 2022.

Baca Juga: Belajar Atur Keuangan Ala Suami Nikita Willy, Indra Priawan