Intip Gaji Youtubers, Siapa Tahu Bakal Tertarik

penghasilan youtubers

Like

Youtube adalah situs website berbagai video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada tahun 2005. Situs ini digunakan sebagai hiburan dan sarana informasi ini bisa menggaji para creator alias youtubers dengan nominal yang sangat fantastis.

Makin kesini makin banyak orang yang berusaha menyajikan konten kreatif demi mendukung keuangan dari Youtube.

Hal ini bukanlah sesuatu yang mudah pastinya, pertama harus menyiapkan sebuah video yang menarik, misalnya tutorial memasak, travelling dan lainnya. Setelah konten dibuat selanjutnya upload di YouTube dan promosikan video agar mencapai target yang diinginkan.

Target awalnya agar bisa bergabung dengan program Google Adsense, nah disinilah para youtubers mendapatkan penghasilannya, namun tergantung jumlah view dan klik iklan yang terdapat dalam video anda.

Kalian semakin penasaran kan, memang berapa sih penghasilan dari youtube?


Ada yang mengatakan penghasilan youtuber sekitar 1USD per 1000 views. Namun sayangnya ttidak bisa dijadikan patokan karena hanya berlaku untuk pasar amerika saja dan tentu saja semuanya bergantung pada jumlah klik iklannya.

Nah, jenis konten juga berperan penting untuk menentukan harga per klik. Umumnya, potensi yang iklannya banyak maka mendapat bayaran klik yang cukup mahal.

Selain factor jumlah penonton dan klik, harus memiliki Effective cost per mille yang rendah jika dibandingkan dengan Negara lain. Apalagi jika dibandingkan amerika, jauh banget.

Jadi angka ini hanya sebagai perkiraan saja, misalnya memperkirakan jumlah pengahsilan youtuber Indonesia, bisa melakukan perhitungan kasar sekitar 7.000 rupiah per 1.000 tayangan. Jika video tersebut mendapat 1 juta views maka rasio pendapatan yang diperoleh sekitar 550 USD atau sekitar 7 juta.

Yang paling penting jangan menyerah untuk menyediakan konten kreatif, menarik, dan berkualitas. Serta pelajari aturan youtube dan jangan melanggarnya.

Jadi, segitu dulu gais mengenai penghasilan youtubers, apakah anda tertarik menjadi youtubers? Dan bagaimana pendapat kalian mengenai gaji youtubers? Tingga;kan komentar di bawah yaaa…….