Pentingnya Label Gizi pada Olahan Makanan, Kenapa ya?

Pentingnya label gizi pada makanan Sumber : Dokumentasi Pribadi

Pentingnya label gizi pada makanan Sumber : Dokumentasi Pribadi

Like

Siapa yang suka makanan ringan kayak Chiki, Taro, Potabee atau minuman dalam kemasan entah itu susu, jus, cola gitu?

Kalo kalian perhatiin, di bagian belakang kemasannya pasti ada sebuah kotak kecil dengan huruf cetak tebal berisi informasi gizi dari produk olahan yang kalian konsumsi.

Biasanya tertulis dalam dua versi, angka dan persen.  Kenapa ya itu selalu ditampilin? Soalnya Peraturan BPOM No. 36 tahun 2021 bilang bahwa setiap pelaku usaha yang memproduksi dan atau mengedarkan pangan olahan, wajib mencantumkan informasi nilai gizi pada label. 

Baca Juga: Pentingnya Memahami Komposisi pada Label Makanan untuk Kesehatan

Beberapa negara bahkan punya standar ketat dimana produsen juga wajib nyantumin nutri grade mulai dari grade A sampai D di samping label nilai gizi, kayak di Singapura, Perancis dan Jerman. Tujuannya buat membantu konsumen soal apa saja kandungan gizi dalam produk tersebut juga tau ambang batas amannya. 


Oya, penulisan label nilai gizi juga gak boleh asal lho. Dimulai dari total energi yang diperoleh per 100 gram produk atau yang dikenal sebagai AKG (Angka Kecukupan Gizi), kandungan gizi terbanyak sampai ke kandungan yang paling sedikit. Biar apa sih mesti urut begitu? Ya biar konsumen bisa bikin keputusan pembelian secara terstruktur.

 

Website Hitung dan Cetak Informasi Nilai Gizi

Website Hitung dan Cetak Informasi Nilai Gizi
Sumber : Tangkapan Layar Direktorat Standarisasi BPOM