Emas Digital vs Emas Fisik, Mana yang Lebih Menguntungkan?

Like

Keuntungan dan Kerugian Berinvestasi Emas Digital

Keuntungan:

Emas digital, yang berupa kepemilikan emas dalam bentuk akun atau token, menawarkan kemudahan dalam transaksi.

Anda bisa membeli dan menjual emas secara online dengan mudah tanpa perlu menyentuh emas fisiknya. Biaya transaksi juga cenderung lebih rendah dibandingkan dengan emas fisik.

Emas digital juga lebih likuid, memungkinkan Anda untuk menjualnya kapan saja.
 

Kerugian:

Namun, kelemahan emas digital adalah Anda bergantung pada platform atau perusahaan yang menyediakan produk tersebut. Meskipun aman jika memilih platform yang terpercaya, ada risiko jika perusahaan tersebut tidak dapat dipertanggungjawabkan
.
 

Tips Membeli Emas Fisik dan Digital

Untuk membeli emas fisik, pastikan Anda membeli dari toko atau dealer yang terpercaya. Selalu pastikan emas tersebut memiliki sertifikat resmi dan pastikan harganya sesuai dengan harga pasar.

Untuk membeli emas digital, pilih platform yang terdaftar  di BAPPEBTI  dan memiliki reputasi baik. Periksa juga apakah ada biaya tersembunyi dalam transaksi dan pastikan sistem keamanan platform tersebut.


Makin rendah spread makin menguntungkan, pantau harga per bulan, beli saat harga murah, beli rutin dalam jangka waktu panjang.

Baca Juga: Pertimbangan Berinvestasi Emas Digital, 2 Hal Sebelum Memilih!

 

Apakah Emas Investasi yang Menguntungkan?

Emas, baik fisik maupun digital, tetap menjadi salah satu instrumen investasi yang menguntungkan. Nilainya cenderung stabil dan aman, terutama saat kondisi pasar sedang tidak menentu.

Namun, Anda perlu mempertimbangkan tujuan investasi dan risiko masing-masing jenis emas sebelum memilih mana yang lebih sesuai.  

Diversifikasi portofolio sesuai dengan tujuan investasi adalah hal yang terbaik untuk investasi.

Dengan memahami keuntungan dan kerugian dari kedua jenis emas ini, Anda bisa lebih bijak dalam memilih jenis investasi emas yang tepat sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.














---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung