Peternak Sapi Perah Menjerit, Apa yang Bisa Dilakukan Pemerintah?

Like

Upaya Pemerintah Indonesia 

Nah, terlepas dari fakta yang cukup mengejutkan di awal pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Ada beberapa hal yang bisa diupayakan oleh pemerintah agar susu segar lokal juga terserap dengan baik. Sehingga, meningkatkan kesejahteraan peternak sapi perah lokal, di antaranya:

Pertama, dengan membuat kebijakan impor yang terbatas, jangan membuka keran impor terlalu ekstrim sehingga membuat industri membatasi susu segar dari peternak lokal.

Kedua, seperti di AS yang menggelontorkan subsidi terhadap teknologi yang diperlukan oleh peternak lokal untuk meningkatkan kualitas juga kuantitas peternak sapi perahnya, pemerintah Indonesia juga cukup mampu melakukannya.

Dukungan pemerintah untuk teknologi dan edukasi kepada peternak lokal ini dibutuhkan agar kualitas dan kuantitas yang dihasilkannya mampu memenuhi kebutuhan industri. Sehingga, yang diharapkan ketahanan pangan nasional bisa terjaga dan tidak menggantungkan dengan susu impor.


Ketiga, pemerintah wajib melihat dari sisi peternak lokal, jangan hanya dari kacamata pengusaha, dan berikan batasan minimal penyerapan susu perah lokal yang harus dipenuhi oleh industri. Kebijakan antara pemerintah dan industri sudah seharusnya pro dengan lokal bukan malah bertentangan.

Sebenarnya fenomena ini jelas untuk memenuhi kebutuhan gizi nasional, tetapi jangan sampai tujuan itu merugikan salah satu pihak dan menguntungkan pihak lainnya. Nah, bagaimana nih pendapat, Be-emers?



---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung