Ganti Pekerjaan di Tahun Baru, Perlu Enggak sih?

Beberapa hal yang menjadi pertimbangan untuk ganti pekerjaan (Sumber gambar : freepik.com)

Beberapa hal yang menjadi pertimbangan untuk ganti pekerjaan (Sumber gambar : freepik.com)

Like

Be-emers menurut kalian apa yang perlu diganti saat tahun berganti? Mobil? Tempat tinggal? Atau mungkin malah berganti pekerjaan?

Kalau hal terakhir yang terpikirkan, maka be-emers wajib berpikir ulang. Pekerjaan bukanlah sebuah hal yang mudah untuk diganti, banyak yang harus dipertimbangkan.

Banyak resiko yang dihadapi ketika kita memilih pekerjaan yang ternyata tidak sesuai untuk kita.
 

Pertimbangan Sebelum Memutuskan Pindah Kerja

Berikut beberapa hal yang bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum memutuskan pindah kerja.

1. Pastikan tujuan kita pindah pekerjaan

Sebelum akhirnya memutuskan pindah kerja, pastikan terlebih dahulu apa sebenarnya tujuan kita pindah pekerjaan.  

Apabila hanya karena emosi sesaat dan rasa jenuh, maka lebih baik jauhkan pikiran untuk pindah kerja. 

Baca Juga: Tahun Baru, Pekerjaan Baru: Haruskah Saya Berganti Tempat Kerja?



2. Pastikan potensi jenjang karir bagus

Pastikan pekerjaan kita yang baru mempunyai peluang yang cukup bagus bagi karir kita kedepan, baik dalam pengembangan diri dan jenjang karir.

Apabila tawaran pekerjaan yang baru memberikan kita potensi dan kesempatan untuk maju dan berkembang maka lebih baik kita segera berganti pekerjaan.
 

3. Salary dan fasilitas yang lebih baik

Salary dan fasilitas merupakan hal yang mejadi prioritas dalam memilih pekerjaan. Maka apabila sebuah perusahaan menawarkan salary yang lebih baik daripada tempat kerja sebelumnya maka bisa jadi ini merupakan waktu yang tepat bagi be-emers untuk ganti pekerjaan.