Like
3. Menetapkan Tujuan Investasi
Be-emers, menetapkan tujuan investasi mungkin terdengar klise tetapi hal ini sangat penting. Karena tujuan investasi merupakan langkah awal dalam memutuskan dan menetapkan strategi yang tepat untuk digunakan.4. Memilih Platform Resmi
Dalam memilih platform investasi kita tidak boleh asal pilih. Pastikan untuk menggunakan platform, yang memiliki ijin resmi dari OJK.Kabar baiknya dikutip dari Bisnis.com saat ini, sudah terbentuk ekosistem perdagangan kripto dengan 16 pedagang berizin.
Selain itu, terdapat 14 calon pedagang fisik aset kripto yang memiliki surat persetujuan anggota bursa serta surat persetujuan anggota kliring.
5. Jangan Berinvestasi Karena FOMO (Fear of Missing Out) Belaka
Jangan tergiur investasi karena FOMO (Fear of Missing Out), maka dari itu jangan terburu-buru membeli aset sebelum kamu menganalisis secara mendalam dan memastikan bahwa itu benar-benar cuan.Baca Juga: Kenalan dengan Kripto, Tips Berinvestasi dengan Bijak!
6. Mengelola Risiko dengan Bijaksana
Be-emers, sudah menjadi rahasia umum bahwa kripto memiliki risiko yang tinggi. Maka dari itu jangan lupakan tiga hal berikut, ketika berinvestasi kripto:Pertama: Menggunakan dana yang siap hilang, maksudnya dana yang digunakan untuk investasi merupakan dana dingin yang apabila hilang pun tidak menjadi masalah.
Jadi, dana tersebut memang diperuntukkan untuk investasi dan apabila rugi pun telah siap menerimanya dengan lapang dada.
Kedua: Menetapkan Stop-loss, ini penting agar kamu siap saat menghadapi kerugian dan dapat meminimalisir kerugian ketika mengalami penurunan harga.
Ketiga: Analisis teknikal dan fundamental. Be-emers, sudah nonton squad game 2? Tentu ingat dengan karakter yang diperankan Im Si-wan bukan?
Bagaimana ia kemudian berakhir menjadi salah satu peserta? Belajar dari hal tersebut, kita harus memastikan bahwa keputusan berinvestasi merupakan hasil analis teknikal dan fundamental yang matang. Bukan hanya mengikuti opini influencer atau berita semata.
Kesimpulannya, meskipun di Indonesia kripto telah mendapat angin segar, jangan lantas merasa aman dan mengikuti arus begitu saja.
Menetapkan strategi investasi dengan memahami fundamental yang dipilih, diversifikasi portofolio, menetapkan tujuan, memilih platform resmi serta berijin, menghindari FOMO serta dapat mengelola risiko dengan bijaksana adalah strategi tepat yang tidak dapat ditinggalkan.
Karena strategi yang tepat akan membawa kita pada kesuksesan. Teruslah belajar agar dapat menemukan strategi tepat dalam berinvestasi kripto yang semakin cuan. Salam investasi!
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.