Likes
Pisahkan Urusan Bisnis dan Pertemanan
Ketika sudah masuk dunia bisnis, profesionalitas tetap harus dijaga. Jangan karena teman sendiri, jadi seenaknya dalam bekerja.Sebaliknya, jangan juga baper kalau ada kritik atau diskusi yang serius. Ingat, tujuan kalian bukan hanya menjaga pertemanan, tapi juga membangun bisnis yang sukses!
Kelola Keuangan dengan Transparan
Keuangan adalah salah satu faktor utama yang bisa memicu konflik. Oleh karena itu, selalu catat pemasukan dan pengeluaran dengan jelas.Gunakan aplikasi keuangan atau sistem pembukuan sederhana agar semua transaksi bisa dipantau bersama.
Siap Menghadapi Konflik
Bisnis bareng teman bukan berarti bebas dari masalah. Ada kalanya perbedaan pendapat terjadi, dan itu wajar.Yang penting, hadapi konflik dengan kepala dingin, cari solusi bersama, dan jangan biarkan ego menghambat perkembangan bisnis.
Baca Juga: Berbisnis dengan Partner di Usia Muda, Begini Tipsnya ala Founder Mr Generie!
Tetap Jaga Hubungan Pertemanan
Pada akhirnya, bisnis memang penting, tapi pertemanan juga nggak kalah berharga. Jangan biarkan masalah bisnis merusak hubungan yang sudah dibangun bertahun-tahun.Kalau ada masalah, selesaikan dengan baik agar bisnis tetap jalan dan pertemanan tetap erat.
Membangun bisnis bareng teman bisa jadi pengalaman yang menyenangkan dan menguntungkan, asalkan dijalankan dengan strategi yang tepat.
Dengan komunikasi yang baik, pembagian tugas yang jelas, dan komitmen untuk tetap profesional, bisnis kalian bisa berkembang tanpa harus mengorbankan pertemanan.
Jadi, udah siap sukses bareng sahabat?
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.