Mertua Syahrini Lepas Seluruh Sahamnya di Plaza Indonesia, Ada Apa?

Rosano Barack bersama menantu dan anaknya, Syahrini dan Reino Barack - Image: Instagram @princessyahrini

Rosano Barack bersama menantu dan anaknya, Syahrini dan Reino Barack - Image: Instagram @princessyahrini

Like

Nama Rosano Barack, kali ini kembali menjadi sorotan nih, Be-emers. Bukan karena sang menantu, yakni penyanyi Syahrini, ayah dari Reino Barack ini diketahui telah melepas seluruh sahamnya di Plaza Indonesia lho.

Padahal, Rosano Barack merupakan Direktur Utama dari pengelola salah satu mal terbesar di Indonesia itu. Ada apa ya?

Dalam surat keterangannya yang disampaikan kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat (4/9) lalu, dikutip dari Bisnis, Rosano telah menjual 44.216.600 unit sahamnya atau 1,24 persen dari seluruh saham yang ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan.

Pada transaksi per tanggal 27 Agustus 2020, harga pengalihan saham emiten dengan kode PLIN itu terpantau berada pada level premium yakni Rp3.740.

Pengalihan saham tersebut  kemudian dibagi menjadi langsung dan tidak langsung dengan rincian:
  • PT Plaza Indonesia Investama (PLIN), selaku pemegang saham pengendali, sejumlah 43.081.600 saham atau 1,21 persen
  • PT Rizki Bukit Abadi sejumlah 1.135.000 saham atau 0,03 persen dari seluruh saham yang ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan.

Rosano menjelaskan bahwa pengalihan tersebut merupakan special purpose company dari Dana Investasi Real Estat berbentuk kontrak investasi kolektif Simas Plaza Indonesia.


Dengan begitu, melalui transaksi ini, Rosano Barack pun mengantongi uang tunai sebesar Rp165,37 miliar dan enggak punya saham sama sekali di perusahaan yang dipimpinnya itu.

Adapun, PT Plaza Indonesia Investama telah memperbesar kepemilikan sahamnya atas emiten properti tersebut menjadi 3.429.674.130 saham atau sekitar 96,61 persen dari seluruh saham yang ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan.