Biaya Apa Saja yang Ada di Dalam Sebuah Polis Asuransi?

Biaya apa saja yang ada di dalam sebuah polis asuransi

Biaya apa saja yang ada di dalam sebuah polis asuransi

Like

Biaya apa saja yang ada dalam sebuah polis Asuransi?

Setiap perusahaan asuransi memiliki prosedur dan jenis biaya yang berbeda, jadi tidak semua sama seperti ini ya. Untuk Prudential aku jabarkan di dalam kurung.

1. Premi : Sejumlah dana yang terdiri dari premi berkala, premi top up, biaya asuransi, biaya akuisisi, biaya administrasi, dan biaya top up.

2. Biaya akuisisi: Jenis biaya yang digunakan untuk membayar klaim nasabah di awal maupun akhir rencana masa pembayaran periode perlindungan. (Kalau di Prudential ini biasanya dikenakan di 5 tahun pertama saja, di tahun pertama dan kedua 70?n menurun di tahun ke 3 sampai ke 5 menjadi 20%, setelah itu tidak dikenakan lagi. Makanya sayang banget kalo Anda mau menutup polis yang berusia lebih dari 5 tahun, karena sebenarnya biaya akuisisinya sudah lunas.)

3. Biaya pengelolaan dana asuransi: Sama dengan biaya pengelolaan aset di reksadana. Biaya ini tidak kelihatan karena diperhitungkan langsung dalam valuasi kenaikan harga unit (NAV) jadi untuk biaya ini jangan terlalu dipikirkan karena tidak akan merugikan kita secara nasabah. (Sekitar 0,75%-2% di Prudential, bukti terlampir).


4. Biaya Top Up : Biaya yang memotong nominal tertentu dari sisi investasi Anda berkisar antara 5-10%. (Kalau di Prudential hanya 5%, Jadi bila anda porsi investasinya 1 juta, yang masuk ke nilai tunai sekitar 950 ribu).

5. Biaya asuransi/Cost of Insurance (COI): Biaya yang berbeda jumlahnya antar nasabah tergantung dari uang pertanggungan, umur, status kesehatan, gaya hidup dan pekerjaan.  Biaya asuransi pasti akan naik setiap tahunnya, jadi angka yang tertulis di proposal asuransi pasti berubah di tahun berikutnya. (COI untuk orang yang sama di 2 perusahaan bisa saja berbeda, dan Prudential sudah membuktikan biaya asuransinya yang paling murah diantara kompetitor)

Biaya Rider atau asuransi tambahan: Apabila polis anda memiliki asuransi tambahan atau umumnya disebut rider, maka biaya ini pasti ada. Namun tidak usah dipusingkan, karena sebenarnya sama saja dengan biaya asuransi yang disebutkan diatas. Logikanya, bila anda menambah manfaat, tentu akan ada biaya tambahan juga. (COI Prudential khusus rider ini juga yang paling murah, jd jgn lihat preminya saja ya, lihat juga COI nya)

6. Biaya administrasi: Sama seperti bank yang mengenakan biaya administrasi setiap bulannya, asuransi pun membebankan biaya administrasi. Nilainya biasa hanya puluhan ribu rupiah setiap bulan dan cenderung tetap. (Tapi di Prudential rata-rata gratis loh kalo kita pilih layanan digital, jadi biaya operasional nya minim sekali)

7. Biaya penarikan unit: Biaya yang dikenakan apabila anda mengambil nilai investasi unit link anda. Persentasenya akan sangat besar di beberapa tahun pertama dan menurun seiring berjalannya waktu. Misalnya biaya penarikan unit adalah sebesar 30%, maka bila anda hendak mengambil 10 juta, yang anda terima hanya 7 juta rupiah. (Setelah tahun ke-3 tidak ada biaya penarikan di Prudential). 

Biaya pembatalan polis: Istilahnya biasanya ‘free look’, ‘cooling off’ dan lain lain. Biaya yang dikenakan apabila anda mengajukan pembatalan polis dalam kurun waktu tertentu. (Premi yang telah disetorkan ke Prudential akan dikembalikan setelah dipotong biaya admin, pencetakan polis, dll).

Biaya redemption/surrender: Biaya super besar yang dikenakan bila anda mau membatalkan polis. Semakin awal anda membatalkan atau menutup polis anda, semakin besar biaya yang dikenakan. (Setelah tahun ke-3, surrender di Prudential tidak dikenakan biaya).

8. Biaya switching: Karena unit link pada dasarnya adalah reksadana, maka wajar saja asuransi mengenakan biaya switching alias pengalihan dana bila anda mau mengganti pilihan investasi anda. Biasa nilainya 0.5?ri dana yang dialihkan. (Prudential memberikan kuota switching gratis 5 kali dalam setahun).

9. Biaya pemeliharaan: Jarang ada biaya jenis ini, biasanya dikenakan hanya pada asuransi yang tidak memiliki biaya akuisisi (jenis endowment dan premi tunggal). Biaya ini nominalnya cenderung kecil dan hanya dikenakan di beberapa tahun pertama. Contoh biaya pemeliharaan adalah 0.5% per tahun dari nilai polis yang terbentuk. (Tidak ada di Prudential).