Merugi, KFC Indonesia Tutup 33 Gerai Di Penghujung 2020

KFC - Canva

KFC - Canva

Like

Tepat di hari ini (16/12), 40 tahun sudah Colonel Sanders wafat. Pria kelahiran Indiana, Amerika Serikat ini pun menjadi salah satu sejarah dalam industri makanan cepat saji.

Resep rahasia Kentucky Fried Chicken pun membawanya menjadi salah satu pengusaha tersukses di dunia. Bisnis franchise KFC pun sudah tersebar di hampir seluruh belahan dunia.

Di sisi lain, pandemi membawa tekanan yang cukup signifikan buat bisnis yang punya jargon “Jagonya Ayam!” ini, Be-emers.

Kinerja KFC di Indonesia pun diketahui terus mengalami kerugian. Gimana enggak rugi, penjualan KFC terus menurun nih di tengah pandemi.

Bahkan, dikutip dari Bisnis, Direktur KFC Indonesia (PT Fast Food Indonesia Tbk.) Shivashish Pandey mengatakan, ada 33 gerai KFC yang terpaksa harus ditutup hingga saat ini.


Bukan tanpa sebab, penutupan tersebut dilakukan karena lokasi gerai yang berada di transit lalu lalang orang seperti bandara, stasiun, dan sebagainya. Enggak cuma itu, perusahaan dengan kode saham FAST itu juga menutup sejumlah gerainya yang berada pusat perbelanjaan.

Baca Juga: Kondisi Sulit di Tengah Pandemi, Burger King Malah Minta Publik Beli McDonald's! Kok Gitu?
 

Penurunan Penjualan

Shivashish menyatakan kalau FAST telah mengalami kerugian dengan penurunan penjualan 30-35 persen. Penurunan pendapatan ini diakibatkan oleh limitasi pelayanan orang yang hanya sebesar 50 persen dari kapasitas gedung dan perubahan jam operasional di masa PSBB.

Sementara itu, Shivashish merincikan, penjualan dari kanal drive thru menyumbang sekitar 10 persen, diikuti dengan penjualan melalui distribusi home delivery dan aggregator melalui Grabfood serta Gofood yang berkontribusi 14 persen dari total pendapatan.

Meski begitu, penjualan dari take away justru mengalami peningkatan. Saat pandemi, penjualan take away KFC meningkat hingga 65 persen lho.

Adapun, dari data laporan keuangan per September 2020, KFC Indonesia membukukan rugi periode berjalan sebesar Rp298,33 miliar. Padahal, di periode yang sama tahun sebelumnya, KFC Indonesia justru berhasil cuan sebesar Rp175,7 miliar lho!

Baca Juga: Jelang Akhir Tahun, Matahari Department Store Justru Bakal Tutup 6 Gerai! Kenapa Ya?