Jual Investasi Emas Tanpa Surat, Ini Tipsnya

Ilustrasi Tips Jual Investasi Emas Tanpa Surat. Image: Canva

Ilustrasi Tips Jual Investasi Emas Tanpa Surat. Image: Canva

Like

Sejak zaman dulu perhiasan atau logam mulia emas Nampak masih menjadi salah satu investasi favorit ya Be-emers. Sepertinya karena nilai jual emas yang cepat, jadi sewaktu-waktu kita butuh dana tunai maka investasi emas akan cepat laku terjual.

Investasi emas ini tentunya beda dengan investasi tanah atau properti yang butuh waktu cukup lama untuk menjualnya. Lain hal jika kita memiliki investasi emas namun tanpa surat resmi, nah! Ternyata bisa kok jika kita ingin jual investasi emas meski tanpa surat.

Idelanya memang kita butuh surat pembelian ketika akan menjual emas, karena ini sebagai penanda kalau emas yang kita miliki asli dan juga untuk mengetahui kadar emas kita. Sayangnya tak banyak yang sadar pentingnya menyimpan surat pembelian emas tersebut untuk tujuan jangka panjang sehingga seringkali surat itu hilang atau tidak disimpan.

Jual Emas tanpa surat memang perlu trik Be-emers, tidak menutup kemungkinan juga kalaul kita jual emas tanpa surat itu rugi lho.
 

Ilustrasi Tips Jual Investasi Emas Tanpa Surat. Image: Canva

Ilustrasi Tips Jual Investasi Emas Tanpa Surat. Image: Canva

 

Ada beberapa hal yang harus kita ketahui saat menjual emas tanpa surat, kali ini Be-emin punya nih tips-tipsnya!

1. Perhatikan Kurs Emas

Mengetahui kurs emas ini penting saat kita akan menjual emas tanpa surat. Harga tersebut tentunya akan mempengaruhi nominal uang yang akan kita dapat dari penjualan emas.

Jika kita menjual emas tanpa surat saat kursnya sedang tinggi lebih tinggi dari waktu pembelian dulu, pastinya harga yang akan ditawarkan juga tidak terlalu jatuh.

2. Cek Kondisi Emas

Emas tanpa surat adalah kondisi yang tidak menguntungkan. Namun mengecek kondisi emas juga sangat perlu, saat kondisi emas kita masih bagus dan tidak cacat maka harga jualnya pun tidak akan anjlok Be-emers.


Tipsnya adalah sebelum kita menjual emas, sebaiknya cuci ulang agar emas yang kita miliki bersih kembali. Dengan cara tersebut, akan sedikit menutupi keadaan emas yang sudah kusam.

3. Mengetahui Kadar Emas

Kadar murni yng ada di dalam emas merupakan salah satu hal yang paling utama yang paling mempengaruhi harga jual emas. Semakin tinggi kadarnya, tentu saja semakin mahal harganya.

Be-emers meski surat emas hilang kalian wajib ya tahu dan ingat kadar emas yang kalian miliki, paling tidak saat kita mengetahuinya pihak toko yang hendak membeli mengetahui harga dasar yang tepat untuk membeli emas tersebut.

4. Menjual di Toko Membeli Emas

Kalian bisa juga menjual emas tanpa surat di toko kalian membeli emas. Biasanya potongan di toko ini potongannya akan lebih sedikit disbanding kalian menjual ems di toko lain yang bukan tempat kalian membeli emas tersebut.

Emas tanpa surat ini tentunya harganya akan beda ya Be-emers, sebab biasanya pihak toko akan meleburkan emas jika modelnya sudah tidak sesuai tren dan dibuat kembali menjadi perhiasan dengan model terkini.

Pada dasarnya Be-emers, surat emas merupakan sebuah dokumen yang sangat penting. Tanpa kelengkapan surat, kamu bisa terkena pidana karena emas tersebut akan dianggap sebagai barang curian lho. Namun masih banyak praktik jual emas tanpa surat karena memang kebutuhannya tinggi.

Jadi dengan atau tanpa surat emas memang akan menjadi investasi yang menjanjikan sebab harga emas sendiri selalu naik tiap tahunnya. Selain itu kelebihan lain investasi emas yaitu emas tidak dikenakan pajak. Sehingga, kamu tidak perlu mengurus pajak setiap tahunnya.

Yuk, sharing di kolom komentar atau tulis aja pengalaman kamu di Bisnis Muda dengan klik “Mulai Menulis”.

Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.