Apakah Emas Bisa Jadi Investasi yang Tepat untuk Pemula?

Investasi emas untuk pemula (Foto: Canva)

Investasi emas untuk pemula (Foto: Canva)

Like

Sebagai investor pemula, wajar jika kita merasa kewalahan dengan banyak opsi yang tersedia. Investor pemula pasti melakukan riset instrumen investasi yang ada dan pasti menemukan emas. 

Krisis global yang dipicu banyak hal membuat semakin banyak orang yang menambahkan emas ke portofolio mereka. Emas telah menjadi investasi berharga selama berabad-abad, terutama di saat terjadi gejolak ekonomi seperti akhir-akhir ini.

Tapi, apakah untuk orang yang baru memulai investasi ini akan jadi investasi yang baik?


Investasi Emas untuk Pemula


Investor pemula yang mau berinvestasi emas harus memperhatikan hal-hal di bawah ini.

Baca Juga: Apakah Emas jadi Investasi Terbaik Tahun 2023?


1. Kemudahan



Emas menjadi salah satu instrumen yang sangat mudah untuk diinvestasikan. Ada banyak cara untuk berinvestasi emas, termasuk koin dan batangan, saham perusahaan pertambangan emas, dan dana yang diperdagangkan di bursa (ETF).

Dari sini investor bisa bebas memilih mana jenis investasi emas yang paling tepat untuk dirinya. Lihat pro kontra dari setiap pilihan yang ada, sesuaikan dengan strategi dan preferensi investasi. 

Mungkin ETF bisa jadi pilihan pemula karena tersedia di bursa saham, dapat dengan mudah dibeli, dan dijual seperti saham. Tapi harus kembali lagi pada pro kontra dari jenis investasi ini.


2. Diversifikasi Portofolio


Diversifikasi sangat penting untuk mengelola risiko investasi. Saat menyebarkan investasi ke berbagai kelas aset, ini akan mengurangi keseluruhan volatilitas portofolio.

Emas adalah pilihan yang sangat baik untuk diversifikasi karena memiliki korelasi yang rendah dengan aset berisiko seperti saham dan obligasi. Sementara nilai saham dan obligasi sering menurun dalam ekonomi yang goyah, nilai emas biasanya tetap stabil bahkan naik.

Adanya emas dalam portofolio dapat menyeimbangkan aset lain. Membantu memaksimalkan keuntungan sambil meminimalkan risiko.


3. Lindung Nilai terhadap Inflasi


Salah satu keuntungan terbesar berinvestasi dalam emas adalah memberikan lindung nilai terhadap inflasi. Nilai emas biasanya tidak terpengaruh oleh inflasi, menjadikannya favorit di kalangan investor sebagai lindung nilai inflasi.

Baca Juga: Tips dan Cara Terbaik untuk Membeli Emas!

Ini bisa sangat membantu saat inflasi dan membutuhkan suntikan dana dengan cepat karena emas adalah aset berwujud yang diterima secara global. 

Emas dapat dijual dengan cepat untuk menutupi kekurangan, menjadikannya cadangan darurat yang berguna selain investasi jangka panjang yang solid.


4. Nilai yang Stabil


Tidak seperti saham dan obligasi, nilai emas tidak bergantung pada faktor seperti pendapatan perusahaan dan suku bunga. Emas tergantung pada penawaran dan permintaan global, karena pasokannya terbatas, nilainya diperkirakan akan tetap stabil atau meningkat seiring waktu.

Ini membuat emas menjadi investasi dengan nilai yang stabil dibandingkan instrumen investasi lainnya. Tentunya hal ini baik untuk membangun keamanan dalam portofolio.

Bagi investor pemula, emas bisa menjadi instrumen pertama yang baik karena alasan-alasan di atas. Investor pemula sebaiknya memasukan emas ke dalam portofolionya.

Terpenting, wajib melakukan riset terhadap setiap instrumen yang akan dijadikan investasi dan lakukan diversifikasi.

Mau tulisanmu dimuat juga di Bisnis Muda? Kamu juga bisa tulis pengalamanmu terkait investasi, wirausaha, keuangan, hingga lifestyle di Bisnis Muda dengan klik “Mulai Menulis”.
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.