Kisah Remaja Masjid Dapat Jutaan Rupiah Hanya dari Jual Bouquet!

Karya ini yang menghasilkan cuan jutaan rupiah (dok.pribadi)

Karya ini yang menghasilkan cuan jutaan rupiah (dok.pribadi)

Like

Menghasilkan uang dengan cepat dan mudah adalah impian setiap orang. Apalagi lembaga atau organisasi yang sedang membutuhkan dana untuk pengembangan.

Tak bisa dipungkiri bahwa pendanaan adalah hal yang masih menjadi permasalahan di setiap organisasi.

Namun Remaja Masjid Al Ikhlas Cipete ini mampu untuk keluar dari zona nyaman tersebut dan memecahkan permasalahan yang masih menjadi permasalahan di berbagai organisasi lainnya.

Salah satu usaha yang dilakukan oleh Remaja Masjid ini ialah usaha bouquet, sablon baju, memanfaatkan event di bazar, dll.

Usaha bouquet bisa menjadi inspirasi bagi kita yang ingin membuka usaha dari rumah namun tidak dengan modal yang besar. Apalagi saat ini bouquet banyak dicari sebagai hadiah di momen tertentu.


Remaja Masjid Al Ikhlas (REMILA) memanfaatkan usaha bouquet untuk menghasilkan uang dengan berbagai jenis bouquet yang ada.


Inspirasi Usaha Bouquet dari Remaja Masjid Al Ikhlas (REMILA)


1. Bouquet Uang

Orang mana yang tak senang jika diberi hadiah berupa uang, apalagi uang adalah alat transaksi yang bisa digunakan untuk pembelian apa saja. 

Bouquet uang biasanya akan dipesan untuk acara lamaran, wisuda, bahkan saat ulang tahun. 


2. Bouquet Snack

Bouquet snack adalah bouquet yang sering dijumpai dimana-mana, selain harganya yang relatif terjangkau dan barangnya mudah ditemui bouquet ini cocok untuk hadiah ulang tahun atau hadiah wisuda. 

3. Bouquet Bumbu Dapur/Perlengkapan Rumah
Saat orang-orang merayakan hari Ibu atau ulang tahun Ibu, hadiah ini sangat cocok sekali untuk ibu kita karena bumbu dapur dan perlengkapan rumah bagaikan hadiah yang amat menyenangkan bagi ibu rumah tangga. 


4. Cake Snack

Kini banyak orang-orang yang ingin merayakan ulang tahunnya menggunakan cake snack sebagai simbol atau hadiah. Agar cake snack ini lebih menarik didalamnya bisa diberi gulungan uang yang nantinya dapat ditarik dan memberikan sensasi keseruan dan kejutan.


5. Bouquet Boneka

Sudah tak asing bila kita jumpai bouquet boneka ini, karena bouquet boneka ini sangat dicari untuk hadiah wisuda. Bouquet boneka ini juga bisa dikombinasikan dengan bunga palsu agar terlihat lebih indah.


6. Bouquet Bunga Palsu

Bouquet bunga palsu adalah bouquet yang sering digunakan untuk perayaan seperti wisuda ataupun lamaran, selain pembuatan dan perawatannya yang mudah.

Bouquet bunga palsu dapat bertahan lebih lama, dan ketika acara telah usai bouquet bunga ini dapat dijadikan hiasan rumah.


7. Snack Box/Hampers/THR Snack

Tak hanya makanan, bunga, uang, remila juga menjual snack box atau hampers, isinya berupa benda, snack, dan custom bebas dr keinginan pelanggan.
Hampers ini biasanya dijadikan sebagai hadiah ulang tahun dan hadiah apresiasi. Saat Hari Raya Idul Fitri THR Snack dapat menjadi peluang usaha yang besar, karena sangat banyak peminatnya.


8. Bouquet Coklat

Coklat bisa menjadi hadiah untuk pasangan halal kalian yang sedang merajuk atau ingin merayakan hari jadi. Bouquet coklat ini sering dipesan orang karena banyaknya peminat coklat dan coklat sangatlah bagus untuk dijadikan sebagai hadiah atau pengungkapan bentuk rasa sayang.


9. Bouquet Hijab

Seiring perkembangan zaman model hijab kian bervariasi dan makin banyak wanita muslimah yang menggunakan hijab, maka hijab ini bisa dijadikan hadiah untuk teman kalian namun dalam pengemasan yang berbeda dan lebih menarik. 

Dari beberapa jenis bouquet yang dijual, penghasilan yang didapatkan pun mencapai jutaan rupiah tiap bulannya.

Tentunya hal ini bisa menjadi solusi permasalahan bagi organisasi yang masih memiliki masalah dengan pendanaan. Remaja Masjid Al Ikhlas Cipete mampu membaca peluang dan kondisi sekitar sebelum memulai usaha. 

Misalnya karena di daerah Cipete ini banyak sekali anak muda yang masih sekolah dan kuliah, bisnis ini bisa dijadikan bisnis yang berkepanjangan.

Masa-masa wisuda memanglah musiman tapi wisuda pasti terjadi setiap tahunnya dan setiap bulannya tentu pasti saja ada orang-orang yang berulang tahun. Maka dari itu bisnis ini bisa dijadikan sebagai peluang usaha.

Agar usaha bouquet ini dapat laris, bukan hanya dengan mempelajari cara membuat bouquet saja, namun juga didukung dengan melakukan promosi atau memperluas pasar.

Salah satu caranya, kamu bisa mendaftar sebagai seller di e-commerce, membuka peluang untuk reseller dan dropship, membuat konten, dan lain sebagainya.

Punya opini atau artikel untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".

Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung