Macam-Macam Potongan Gaji Karyawan, Sekarang Tambah Tapera!

Like

BPJS Ketenagakerjaan

Selain potongan untuk BPJS Kesehatan, potongan lain dari gaji karyawan juga menyangkut beberapa hal seperti Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT), dan Jaminan Pensiun.

Besarannya juga telah diatur, untuk JKK sebesar 0,24% gaji bulanan dan dibayarkan perusahaan, JKM sejumlah 0,3 dari gaji bulanan dan dibayarkan perusahaan, JHT sebesar 5,7% gaji bulanan yang dibagi 3,7% dibayarkan perusahaan dan 2% lainnya dari gaji karyawan.

Sementara untuk jaminan pensiun diambil dari 3% gaji bulanan, 2% perusahaan, dan 1% sisanya dari gaji karyawan.

Baca Juga: Simpanan Tapera: Semua Pekerja Bisa Punya Rumah dari Potong Gaji?
 

Tapera

Tabungan Perumahan Rakyat jadi iuran baru yang harus dibayarkan oleh pegawai. Pemerintah memiliki dalih penarikan iuran ini guna memberikan jaminan tempat tinggal bagi masyarakat.

Besaran Tapera adalah sejumlah 3?ri gaji bulanan pegawai. Yang ditanggung bersama oleh pemberi kerja sebesar 2,5?n 0,5% sisanya ditanggung oleh karyawan.


Sementara itu, untuk pekerja lepas atau freelance besarnya iuran Tapera yang ditanggung adalah 3%.

Beberapa iuran tersebut termasuk ke dalam jenis yang wajib dibayarkan oleh pegawai di Indonesia. Belum lagi pegawai yang mengambil opsi asuransi kesehatan dan koperasi karyawan, pasti akan mengeluarkan lebih banyak uang.

Keputusan Tapera yang menuai pro-kontra juga bukan tanpa alasan. Banyak masyarakat yang resah terhadap peraturan ini karena berkaca pada kasus korupsi Asabri dan Jiwasraya.

Dalam pelaksanaannya, penghimpunan dan alokasi dana Tapera harus berlangsung secara berintegritas dan akuntabel. Agar tidak disalahgunakan oleh pihak-pihak yang nakal.






----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung