Likes
Tanda-Tanda Seseorang Membutuhkan Detoksifikasi
Ketika sudah mulai terlihat tanda-tanda berikut, maka artinya kita membutuhkan detoksifikasi media sosial. Tanda-tanda tersebut meliputi:- Merasa cemas atau depresi setelah menggunakan media sosial.
- Menghabiskan waktu berjam-jam di media sosial tanpa tujuan jelas.
- Menghindari interaksi langsung dengan orang lain demi media sosial.
- Terus-menerus memeriksa ponsel atau merasa gelisah jika tidak bisa online.
Strategi Detoksifikasi Media Sosial untuk Content Creator
Detoksifikasi media sosial bukan berarti kita harus menghapus semua akun dan meninggalkan dunia digital sepenuhnya.Jadi ketika seseorang tersebut bekerja sebagai conten creator detoksifikasi masih tetap bisa dilakukan. Berikut tips detoksifikasi content creator media sosial:
1. Tentukan Tujuan dan Batasan
Sebelum memulai detoksifikasi, tentukan tujuan dari detoksifikasi itu sendiri terlebih dahulu. Apakah untuk mengurangi stres, meningkatkan produktivitas, atau menghabiskan lebih banyak waktu dengan keluarga?
Baca Juga: Meta Pakai Postingan di Instagram Untuk Latih AI, Kreator Digital Harus Waspada!
Setelah itu, buat batasan yang jelas mengenai penggunaan media sosial. Misalnya, batasi waktu penggunaan media sosial menjadi satu jam sehari atau hanya gunakan media sosial untuk keperluan pekerjaan.
Komentar
15 Jun 2024 - 03:35
Artikel ini merupakan jawaban atas pertanyaan seseorang
14 Jun 2024 - 11:56
kirain konten kreator malah harus selalu update medsos trs...