Darurat Judi Online, Mengapa Pemblokiran Saluran Komunikasi Tidak Efektif?

Like

Mengapa Pemblokiran Media Sosial Tidak Efektif

Pemblokiran media sosial sering kali dipandang sebagai langkah yang kurang tepat dalam menangani judi online. Ada beberapa alasan mengapa tindakan ini tidak efektif:

1. Tidak Menyentuh Akar Masalah 

Pemblokiran media sosial hanya menyingkirkan salah satu sarana komunikasi pelaku judi, namun tidak menyentuh akar masalah yaitu keberadaan situs judi itu sendiri dan operasional para bandar.
 

2. Mengganggu Pengguna Lain

Banyak pengguna yang menggunakan media sosial untuk keperluan lain yang sah dan produktif. Pemblokiran ini justru mengganggu mereka yang tidak terlibat dalam aktivitas judi.
 

3. Kemampuan Adaptasi Pelaku

Pelaku judi online dapat dengan cepat beradaptasi dengan berpindah ke platform lain atau menggunakan teknologi lain untuk menghindari pemblokiran.

Baca Juga: Menko PMK Usul Beri Dana Bansos untuk Korban Judol, Akankah Efektif?

Penindakan langsung terhadap bandar judi online dan memperketat aturan huktih dum dianggap sebagai langkah yang lebih efektif. Namun, mengapa langkah ini tampaknya kurang maksimal dilakukan? Sebuah pertanyaan yang masih ditunggu jawabannya oleh masyarakat.

Judi online merupakan masalah serius. Memerlukan penanganan yang lebih efektif dan komprehensif dari pemerintah Indonesia. Langkah-langkah seperti pemblokiran media sosial dan situs judi online hanyalah sebagian kecil dari solusi yang diperlukan. 


Fokus utama seharusnya diarahkan pada penindakan langsung terhadap bandar, perberatan hukuman, serta peningkatan edukasi dan kesadaran masyarakat. 

Dengan kerjasama yang baik antara pemerintah, penegak hukum, dan masyarakat, diharapkan Indonesia dapat keluar dari situasi darurat judi online ini dan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan sehat bagi warganya.





----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Whatsapp Group kami! Klik di sini untuk bergabung