Sengketa Logo, Seberapa Penting sih Pendaftaran Trademark untuk Bisnis?

Like

Belajar dari kasus ini, penting bagi setiap pebisnis UMKM mendalami filosofi bisnisnya dahulu. Lalu tentukan segmen mana yang mau kamu angkat sebagai trademark bisnismu misalnya Ferrari dengan ikon ‘kuda jingkrak’ yang berangkat dari makna kekuatan, gairah, kecepatan, ketepatan dan kemewahan sesuai dengan tampilan juga keunggulan produknya.

Perlu diperhatikan juga saat mendesain simbol, warna, desain, logo, kombinasi huruf, kata atau frase untuk trademarkmu.

Baca Juga: Manfaat Trademark untuk Bisnis, Ini yang Mesti Kamu Pahami

Pastikan mematuhi aturan umum maupun khusus yang dilekatkan padanya, seperti dilarang menggunakan font dan warna tertentu (font Barbie, font Disney, Pantone 1837, Pantone 219C, Pantone 2685C, Pantone 476C, dll) yang telah dipatenkan untuk tujuan komersial. 
 

Warna Tiffany Blue yang dipatenkan oleh Tiffany & Co (Wikimedia Commons)

Warna Tiffany Blue yang dipatenkan oleh Tiffany & Co (Wikimedia Commons)



Kalau masih belum paham, sebaiknya kamu konsultasikan dengan konsultan warna, konsultan bisnis, agensi periklanan, atau ahli hukum.


Kamu juga bisa mengunduh dokumen-dokumen terkait sesuai tempat kamu mendaftarkan trademarkmu entah itu di Indonesia saja atau internasional. Karena begitu salah setitik, bakal menghambat keseluruhan bisnismu. Jadi berhati-hatilah!