5 Alasan Perempuan Mesti Upgrade Skill Meski Hidup Udah Mapan dan Cara Memulainya

Ilustrasi seorang perempuan sedang upgrade skill (Foto Freepik.com)


Be-emers, kamu udah lihat postingan LinkedIn Kak Prilly Latuconsina? Seketika banyak yang bertanya, ngapain lagi Kak Prilly harus open to work di LinkedIn padahal udah punya pengalaman kerja yang banyak. 

Kak Prilly pun menambahkan keterangan di laman instagram pribadinya @prillylatuconsia, bahwa keputusannya membuka badge open to work di LinkedIn ini, karena dirinya ingin mencoba hal baru. 

Keputusan ini pun ramai jadi perbincangan warganet. Ada yang berpendapat, wah kini saingan cari kerja makin berat karena harus saingan dengan seorang Prilly. Namun, banyak juga yang mendukung bahwa perempuan tetap harus upgrade skill meski sudah punya banyak pengalaman dan hidup mapan. 

Lantas, kenapa ya meski sudah mapan perempuan mesti harus tetap upgrade skill? 
 

5 Alasan Mengapa Perempuan Harus Tetap Upgrade Skill Meski Hidup Mapan

Berikut adalah 5 alasan mengapa perempuan harus tetap upgrade skill meski hidup sudah mapan. Coba pertimbangkan 5 poin berikut ya: 

1. Mencari Pengalaman Baru

Pernah denger kalau pengalaman adalah guru terbaik? Nah, dengan upgrade skill yang belum pernah kamu coba pengalaman baru bisa kamu dapatkan. 

Pengalaman adalah nilai yang sangat mahal dibandingkan dengan kelas yang hanya menyajikan teori. Kamu bukan hanya mendapatkan pengetahuan, tetapi merasakan langsung secara nyata. Nah, inilah yang enggak didapatkan dari pembelajaran yang hanya menggunakan teori. 

 

2. Membuka Wawasan dan Membentuk Pola Pikir 

Ketika mencoba hal baru dengan upgrade skill, hal pertama yang akan berubah dalam dirimu adalah tambah wawasan.

Dengan tambahan pengetahuan ini, lambat laun pola pikir kamu akan semakin terasah dan punya pandangan yang lebih luas terhadap suatu hal. 
 

3. Meningkatkan Value Diri

Dari kisah Kak Prilly yang setelah open to work kemudian ditawari berbagai kesempatan, artinya dengan upgrade skill secara enggak langsung value dirimu meningkat. 

Coba deh bayangin, kalau kamu jadi seorang business owner dan lagi mau hiring karyawan. Tentunya, merekrut karyawan yang berpengalaman akan lebih memudahkan pekerjaan kamu bukan? 

Inilah yang membedakan jika kamu rajin upgrade skill dibanding dengan orang lain. Kelebihan yang dimiliki adalah nilai tambah ketika kamu ingin meraih tingkat yang lebih tinggi. 
 

4. Memperluas Networking

Aktif upgrade skill memberikan kesempatan untuk kamu untuk memperluas networking. Dengan belajar kembali, kamu bukan hanya tambah pengetahuan dan skill. Melainkan, kamu bisa mengenal orang baru yang jauh lebih berpengalaman dibidangnya. 

Misalnya, mulai dari pembimbing, coach, atau teman pelatihan ketika kamu melakukan upgrade skill. 
 

5. Membuka Kesempatan Baru dan Peluang Cuan

Coba deh bayangin, ketika kamu membangun sebuah project siapa orang yang bakal kamu ajak? Pasti adalah orang yang dikenal dan dipercaya. Nah, dengan memiliki konkesi yang memiliki value sama peluang ini mungkin aja terjadi. 

Pun, ketika sedang mengerjakan project yang berpeluang cuan, tentunya perlu skill yang mumpuni ya Be-emers?

Lantas, bagaimana ya cara mulai upgrade skill ini?